CHARAKTERISIERUNG HAUPTFIGUR SIDDHARTHA IN DEM ROMAN SIDDHARTHA VON HERMANN HESSE

  • SATRIYO YUDHISTIRO

Abstract

Karya sastra dapat ditelaah melalui berbagai sudut pandang, salah satunya yaitu melalui pendekatan psikologi sastra. Pendekatan ini berfokus pada aspek kejiwaan yang dialami oleh tokoh. Salah satu karya sastra yang tokohnya sarat dengan konflik kejiwaan yaitu tokoh Siddhartha dalam novel Siddhartha karya Hermann Hesse. Hal menarik berkaitan dengan kepribadian Siddhartha yakni tiadanya hubungan emosional dengan individu lainnya. Untuk itu, penelitian berfokus pada adanya gangguan kepribadian schizoid dalam kepribadian Siddhartha.Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu (1) Bagaimana kepribadian tokoh utama dalam novel “Siddhartha” karya Herman Hesse dalam tinjauan teori kepribadian Schizoid Karen Horneye? Tujuan penelitian yaitu (1) Mendeskripsikan kepribadian tokoh utama dalam novel “Siddhartha” karya Herman Hesse dalam tinjauan teori kepribadian Schizoid Karen Horneye. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Teori yang digunakan yaitu teori penokohan, dan kepribadian Schizoid Karen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tokoh Siddhartha adalah tokoh yang memiliki perwatakan dengan beberapa ciri kepribadian schizoid yaitu; menjadi pengamat dalam dirinya sendiri dan kehidupannya, absennya minat untuk meraih suatu pencapaian dan keengganan dalam berusaha, absennya arah tujuan dan perencanaan, melepaskan diri, serta hipersensitivitas terhadap pengaruh, tekanan, dan paksaan 

Kata kunci: novel, kepribadian, psikologi

Published
2014-01-31
Abstract Views: 40
PDF Downloads: 34