PENGARUH PERSEPSI IKLAN DI TELEVISI PRODUK KOSMETIK WARDAH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK WARDAH (Studi Pada Mahasiswi UKKI Angkatan 2011-2014 Universitas Negeri Surabaya
DOI:
https://doi.org/10.26740/jptn.v3n3.p%25pAbstract
Beragam kosmetik yang ada dipasaran untuk memenuhi kebutuhan wanita dalam mempercantik diri, menjadikan wanita memiliki banyak pilihan produk kecantikan.PT. Paragon and Innovation (PTI) menciptakan produk kosmetik yang sesuai dengan keinginan wanita yaitu kosmetik Wardah. Kosmetik Wardah adalah kosmetika suci dan aman.Produk kosmetik Wardah di kenalkan melalui iklan televisi, karena televisi mempunyai kemampuan kuat untuk mempengaruhi maupun membangun persepsi khalayak sasaran. Dengan adanya produk kosmetik yang sesuai karakter wanita muslimah menjadikan munculnya keinginan wanita dalam melakukan pembelian. Keputusan membeli individual dipengaruhi oleh faktor psikologis seperti persepsi, faktor tersebut merupakan alat bagi konsumen mengenali perasaan mereka,mengumpulkan, menganalisis informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi iklan di televisi yang meliputi style (gaya), voice (suara), words (kata-kata), picture (gambar), dan colours (warna) terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Wardah.Populasi penelitian responden yang memiliki karakteristik pada Mahasiswi UKKI Universitas Negeri Surabaya di Ketintang yang pernah melihat tayangan iklan kosmetik Wardah minimal enam kali, membeli dan menggunakan kosmetik Wardah pada tahun 2014.Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampel jenuh dengan sampel sebanyak 68.Pengujian hipotesis penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel persepsi iklan di televise terhadap keputusan pembelianproduk kosmetik Wardah.
Kata Kunci: Persepsi Iklan Di Televisi, Keputusan Pembelian
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
Jurnal Pendidikan Tata Niaga (JPTN) is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

