PENGGUNAAN MEDIA FLASHCARD UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPS DI SEKOLAH DASAR

  • Siti Nur makhrfah Jurusan PGSD FIP Unesa

Abstract

Abstrak: Latar belakang penelitian ini adalah dari temuan awal pembelajaran IPS  dapat diduga bahwa guru dalam melakukan pembelajaran IPS tidak menggunakan media melainkan ceramah  sehingga kurang mendukung bagi peningkatan aktivitas belajar siswa maupun hasil belajarnya, dan menjadikan siswa pasif. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aktivitas guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa kelas V SDN Peterongan Bangsal Mojokerto melalui penggunaan media Flashcard dalam pembelajaran IPS. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus. Setiap siklus dilaksanakan melalui 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN Peterongan Bangsal Mojokerto. Data penelitian diperoleh melalui observasi, tes, respon siswa. Data hasil observasi aktivitas guru dan siswa dianalisis dalam bentuk persentase. Data tes hasil belajar dan respon siswa dianalisis berdasarkan persentase ketuntasan belajar secara individu dan klasikal kemudian dijabarkan secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan persentase aktivitas guru dan siswa pada siklus I dan siklus II. Aktivitas guru mengalami peningkatan sebesar 15,3% yaitu dari 72,9% pada siklus I menjadi 88,2% pada siklus II. Sedangkan aktivitas siswa mengalami peningkatan sebesar 5,55%, yaitu dari 75% pada siklus I menjadi 80,55% pada siklus II. Hasil belajar yang diperoleh siswa kelas V SDN Peterongan Bangsal Mojokerto mengalami peningkatan. Ketuntasan belajar siswa secara klasikal mengalami peningkatan sebesar 25,9% yaitu dari 59,3%  pada siklus I menjadi 85,2% pada siklus II dan respon siswa setelah mengikuti pembelajaran IPS menggunakan media flashcard sebanyak 35,12% yang merespon dengan baik. Berdasarkan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa penggunaan media flashcard dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Kata Kunci: penggunaan media flashcard , Hasil belajar, IPS

 



Abstract: The background of this research is the study of the initial findings of Social Studies       can be presumed that the teachers do not use the social studies learning lecture media but making it less conducive to improvement of student learning activities and learning outcomes , and making students passive . This study aimed to describe the activities of the teacher , student activities , and student learning outcomes SDN Peterongan Bangsal Mojokerto through the use of media in teaching social studies flashcard. This type of research is action research that consists of 2 cycles . Each cycle was carried out through four stages: planning , implementation , observation , and reflection . The subjects were all students of class V SDN Peterongan Bangsal Mojokerto . Data were obtained through observation , tests , student responses . Data resulting from the activity of the teacher and student observations analyzed in terms of percentage . Achievement test data and student responses were analyzed based on the percentage of mastery learning individually and then classically described descriptively. The results showed an increase in the percentage of all teachers and students in the first cycle and second cycle . Teacher activity increased by 15.3 % from 72.9 % in the first cycle to 88.2 % in the second cycle . While the activities of students has increased by 5.55 % , from 75 % in the first cycle to 80.55 % in the second cycle . The results obtained studying Elementary School fifth grade students increased Peterongan Bangsal Mojokerto . Mastery learning in classical students increased by 25.9 % from 59.3 % in the first cycle to 85.2 % in the second cycle . Based on the obtained results it can be concluded that the use flashcard media can improve student learning outcomes .

Keywords: flashcard Media, Learning outcomes, Social Studies
Published
2015-07-01
Abstract Views: 18
PDF Downloads: 128