PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMNT DIVISION (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPS KELAS IV SDN BIBIS TANDES SURABAYA

  • AKHMAT MOKRI JURUSAN PGSD FIP UNESA

Abstract

Abstrak: Latar belakang dari penelitian ini adalah untuk mengetahui rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Hal ini mungkin dikarenakan ketidaktepatan model pembelajaran yang digunakan guru dalam proses pembelajaran. Dalam hal ini, guru langsung meminta siswa untuk membuka buku paket IPS, pembelajaran masih berpusat pada guru, dan siswa sebagai penerima informasi (pasif). Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan aktivitas guru, murid dan hasil belajar siswa selama proses pembelajaran IPS dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek dari penelitian ini adalah 40 siswa dengan perincian 21 siswa perempuan dan 19 siswa laki-laki. Instrumen penelitian menggunakan lembar observasi dan lembar tes. Teknik analisis dapat menggunakan deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru mengalami peningkatan selama dua siklus. Siklus pertama memperoleh sebesar 73,2% dan siklus kedua memperoleh sebesar 92,9%. Pada siklus pertama persentase aktivitas siswa sebesar 70% dan pada siklus kedua persentase aktivitas siswa juga menunjukkan kemajuan sebesar 92,5%. Persentase ketuntasan klasikal siswa pada siklus I sebesar 72,5% dan persentase ketuntasan klasikal siswa pada siklus II sebesar 90%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, penulis menyimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SDN Bibis Tandes Surabaya.

Kata Kunci: IPS, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD, Hasil Belajar Siswa.

 

Abstract: The background of this research is to investigate the low student achievement in social studies. This may be due to inaccuracies learning model used by teachers in the learning process. In this case, the teacher asked students to directly open textbooks IPS, still teacher-centered learning, and students as recipients of information (passive). The purpose of this study is to describe the activities of teachers, pupils and students during the learning process by implementing IPS STAD cooperative learning model.This study uses Classroom Action Research (CAR). Subjects of this study were 40 students, comprising 21 female students and 19 male students. Research instruments using observation sheets and test sheets. Analysis techniques can use descriptive quantitative and qualitative description. Results of this study showed that activity increased teacher for two cycles. The first cycle obtained for 73.2% and the second cycle was 92.9% gain. In the first cycle the percentage of student activity by 70% and the percentage of activity in the second cycle students also showed progress of 92.5%. Classical completeness percentage of students in the first cycle was 72.5% and the percentage of classical completeness students in the second cycle by 90%. Based on these results, the authors concluded that the implementation of STAD cooperative learning model to improve learning outcomes Elementary School fourth grade students Bibis Tandes Surabaya.

Keywords: IPS, Model Type STAD Cooperative Learning, Student Learning Outcomes.

Published
2013-06-11
Abstract Views: 6
PDF Downloads: 13