SURVEY KEKUATAN MENARIK DAN MENDORONG OTOT LENGAN ATLET JUDO PUTRA UPT SMANOR

  • KUMALA NOVITA NOVITA DEWI Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga FIK Unesa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar kekuatan menarik dan mendorong otot lengan atlet Judo UPT SMANOR.

Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif.. digunakan untuk meneliti sampel pada populasi atau sampel tertentu, teknik pengambilan sampel umumnya dilakukan secara random, pengumpulan data menggunakan instrument penelitian, analisis data yang bersifat kuantitatif / statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah di tetapkan. Penelitian menggunakan teknik purposive sampling, sempel terdiri dari10 siswa putra dari UPT SMANOR yang keseluruanya adalah atlet judo. Teknik yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik analisis statistik.

Hasil analisis statistik menunjukan  Jumlah total kekuatan menarik dengan kategori baik sebanyak 1atlet , katagori sedang sebanyak 4 atlet dan kategori kurang sebanyak 5 atlet. Rata-rata kekuatan menarik otot lengan yang dilakukukan masing-masing atlet 24,8 kg. dari hasil diagaram histogram didapatkan bahwa kekuatan menarik otot lengan pada atlet Judo putra adalah dengan frekuensi baik 10%, sedang 40 % dan kurang 50%. Dan Jumlah total kekuatan mendorong dengan kategori baik sebanyak 1 atlet, katagori sedang sebanyak 1 atlet,kategori kurang 2 atlet dan kategori sangat kurang sebanyak 6 atlet. Rata-rata kekuatan mendorong otot lengan yang dilakukukan masing-masing atlet 21,2 kg. dari hasil diagaram histogram didapatkan bahwa kekuatan mendorong otot lengan pada atlet Judo putra adalah dengan frekuensi baik 10%, sedang 10 % , kurang 20 % dan sangat kurang 60%. Kekuatan menarik dan mendorong otot lengan atlet Judo Putra UPT SMANOR termasuk dalm kategori kurang.

Kata Kunci : Survey, Kekuatan, Menarik, Mendorong,  Otot Lengan, Judo

Published
2013-01-31
Abstract Views: 40
PDF Downloads: 31