KAJIAN KARAKTERISTIK SOSIAL EKONOMI DAN KONDISI LINGKUNGAN KELUARGA PRA SEJAHTERA DI DESA NGEMPLAK DESA KADUNGREJO DAN DESA LEBAKSARI KECAMATAN BAURENO KABUPATEN BOJONEGORO

  • SUFINI HENDRIYANI Jurnal Online Program Studi S-1 Pendidikan Geografi - Fakultas Ilmu Sosial UNESA

Abstract

Jumlah keluarga pra sejahtera di Kecamatan Baureno semakin meningkat dari tahun 2010-2011. Pada tahun 2010 tercatat angka keluarga pra sejahtera sebanyak 9.704 KK dan pada tahun 2011 angka keluarga pra sejahtera sebanyak 10.705 KK. Jumlah KK pra sejahtera yang mengalami peningkatan cukup tinggi yaitu di Desa Ngemplak, Desa Kadungrejo, dan Desa Lebaksari. Kondisi lingkungan ketiga desa ini sering terkena bencana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik sosial ekonomi dan kondisi lingkungan keluarga pra sejahtera di Desa Ngemplak, Desa Kadungrejo, dan Desa Lebaksari. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian survey, sebagai populasi adalah semua kepala keluarga pra sejahtera di Desa Ngemplak, Kadungrejo, dan Lebaksari. Teknik pengumpulan data yaitu dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data di analisis dengan deskriptif kuantitatif prosentase. hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik sosial di ketiga desa tersebut dapat diketahui melalui tingkat pendidikan responden paling banyak tamatan SD yaitu 53,68%, pendidikan anak responden rata-rata telah tamat SMP sebesar 49,40%, jumlah anggota keluarga responden rata-rata 3-5 orang sebesar 88,42 %, beban tanggungan yang paling banyak 1-2 orang, mata pencaharian responden sebagian besar menjadi buruh tani sebesar 45,26%, dan kepala keluarga pra sejahtera rata-rata mereka banyak yang usia produktif sebesar 74,47%, KK pra sejahtera dalam berinteraksi sosial aktif dalam mengikuti kegiatan kerja bakti sebesar 78,95%, KK pra sejahtera yang pernah menjabat sebagai ketua RT atau terlibat dalam organisasi sebesar 16,84%. Karakteristik ekonomi di ketiga desa dapat dilihat dari pendapatan responden yang sebagian besar (61,05%) berpenghasilan sekitar Rp.201.000-Rp.400.000 perbulan, dengan pendapatan yang pas-pasan kebutuhan responden masih ada yang belum tercukupi, 83,16% responden memiliki sangkutan hutang. Kondisi perumahan responden kurang layak, minimnya kepemilikan jamban, lantai rumah masih banyak berasal dari tanah, dinding rumah banyak terbuat dari bambu. Sedangkan kondisi lingkungan responden di ketiga desa tersebut lahan pertaniannya sering terkena bencana banjir, kekeringan dan hama wereng, yang dapat membawa dampak kerugian bagi responden yaitu penghasilan menurun bahkan mereka tidak bisa bekerja.

Kata Kunci: Karakteristik sosial ekonomi, dan Kondisi Lingkungan Keluarga Pra Sejahtera.

Abstract

The number of pre-prosperous families in District of Baureno increasing from 2010-2011. In 2010, there were pre-prosperous family figures as 9704 and in 2011 as pre-prosperous family numbers 10.705 head of family. The number of pre-prosperous families who have increased moderately high in Ngemplak village, Kadungrejo village, and village of Lebaksari. Environmental conditions of these three villages are affected. This study aims to determine the socio-economic characteristics and environmental conditions pre-prosperous family in village of Ngemplak, Kadungrejo village, and village Lebaksari. Type of research is survey research, as the population is all pre-prosperous family heads in village Ngemplak, Kadungrejo, and Lebaksari. Data collection techniques is observation, interviews, and documentation. Data were analyzed with descriptive quantitative percentages. the results showed that social characteristics in three villages were identified by most respondents education level is 53.68% completed primary school, children's education respondents on average had completed junior high at 49.40%, the number of family members of respondents on average 3 - 5 people amounted to 88.42%, the load of dependent the most 1-2 people, the livelihood of the majority of the respondents became a laborer at 45.26%, and the head of family pre-prosperous their average age many productive at 74.47% , pre-prosperous families in interacting socially active in participating community service activities amounted to 78.95%, pre-prosperous families who once served as chairman of housewifery or involved in organization of 16.84%. Economic characteristics in three villages can be seen from most income respondents (61.05%) earn approximately Rp.201.000 until Rp.400.000 monthly, with a mediocre income needs of the respondents still have not fulfilled, 83.16% of respondents have plugs debt. Respondents are less decent housing conditions, lack of latrine ownership, the floor is still a lot of coming from the ground, the walls of many houses made of bamboo. While the environmental conditions of respondents in three villages are often affected farm floods, drought and pests leafhoppers, which can impact the revenue loss to the respondent declined even they can not work.

Keywords:Socio-economic characteristics, and Environmental of conditions of Pre-Welfare.

Published
2013-01-16
Section
Articles
Abstract Views: 21
PDF Downloads: 84 PDF Downloads: 0