Fenomena Keterbatasan Suspensi Pasif Sepeda Listrik Roda Tiga terhadap Pencapaian Standar Kenyamanan dan Keamanan pada Bumpy Road
Keywords:
Sepeda listrik roda tiga, Suspensi pasif, Quarter Car Model, Bumpy Road, MATLAB/SimulinkAbstract
Sepeda listrik roda tiga merupakan alternatif transportasi ramah lingkungan yang memerlukan sistem suspensi optimal untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan pengendara di jalan Indonesia yang masih banyak rusak dan bergelombang. Penelitian ini bertujuan menganalisis fenomena keterbatasan sistem suspensi pasif sepeda listrik roda tiga Aviator AT 230 terhadap pencapaian standar kenyamanan dan keamanan khususnya pada kondisi jalan bumpy. Metode penelitian dilakukan secara eksperimental berbasis simulasi menggunakan pemodelan quarter-car dan software MATLAB/Simulink dengan memvariasikan tiga mode kecepatan (Eco, Normal, Sport) pada profil jalan bumpy. Model matematis dibangun berdasarkan parameter kendaraan dan dianalisis untuk menghasilkan nilai RMS (Root Mean Square) percepatan vertikal sesuai Standar ISO 2631-1:1997. Hasil analisis menunjukkan bahwa semua kombinasi mode kecepatan menghasilkan RMS percepatan di atas 1,25 m/s² yang dikategorikan sebagai sangat tidak nyaman menurut Standar ISO 2631-1:1997, dengan peningkatan signifikan sebesar 265% dari mode Eco ke mode Sport. Selain itu, defleksi suspensi pada semua mode kecepatan tetap dalam batas aman secara struktural. Temuan ini membuktikan bahwa sistem suspensi pasif Aviator AT 230 memiliki keterbatasan dalam menjamin kenyamanan optimal, meskipun aman secara struktural. Penelitian ini merekomendasikan penggunaan mode Eco pada jalan gunduk untuk meningkatkan kenyamanan pengendara dan memberikan dasar bagi pengembangan strategi optimasi suspensi yang lebih adaptif di masa mendatang.
Downloads
Published
Issue
Section
Abstract views: 0


