Proses Kreatif Subari Sofyan Dalam Penciptaan Karya Tari Omprog Semi

  • shinta sari universitas negeri surabaya

Abstract

 

Karya tari Omprog Semi adalah salah satu karya tari yang diciptakan Subari Sofyan melalui proses kreatif dengan latar budaya Banyuwangi, yaitu kesenian Gandrung dan Seblang. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini, sebagai berikut:1) Bagaimana proses kreatif Subari Sofyan dalam penciptaan karya tari Omprog Semi? Teori yang digunakan dalam penelitian ini terkait proses kreatif dalam penciptaan karya tari, koreografi, komposisi, seni tradisi Gandrung. Metode penelitian kualitatif deskriptif.jek penelitian, yaitu proses kreatif Subari Sofyan dalam penciptaan karya tari Omprog Semi. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi. Keabsahan data penelitian menggunakan teknik trianggulasi dan analisis data menggunakan reduksi, penyajian dan kesimpulan.

Kesimpulan dari penelitian ini menjelaskan, penciptaan karya tari Omprog Semi terinspirasi dari karya tari sebelumnya yaitu karya tari Gandrung Marsan. Marsan yang mempunyai cerita mewariskan Omprog Gandrung kepada Semi selaku adiknya, yang bertujuan untuk melanjutkan perjalanan Marsan sebagai seorang penari. Proses Kreatif Subari Sofyan dalam penciptaan Karya Tari Omprog Semi ini tidak luput dari proses kreatif seorang koreografer yang memiliki ciri khas masing-masing. Proses kreatif yang dilakukan Subari tidak hanya tentang Tema dan Materi yang dibuatnya, akan tetapi juga melakukan ritual “Nyeblang” pada saat sebelum dan sesudah penciptaan karya tari.

Kata Kunci: Proses kreatif, Penciptaan Karya Tari, Tari Omprog Semi

Published
2024-01-24
Abstract Views: 14
PDF Downloads: 20