PENGEMBANGAN MEDIA INTERAKTIF INSTRIKSI BERBANTU KOMPUTER MATERI DASAR BERBAHASA INDONESIA RESEPTIF TEMA PERKENALAN BERBASIS PSYCHOWRITING MAHASISWA BIPA UNESA

  • YOGO ARIF PRAKOSO

Abstract

Pelakasanaan program pendidikan Bipa di Unesa dimulai pada tahun 2013. Seiring berjalannya waktu, sistem pembelajaran di Bipa Unesa berkembang. Kebutuhan mahasiswa dan sarana pendukung pembelajaran di Bipa juga dikembangkan. Media pembelajaran merupakan salah satu aspek penting dalam proses pembelajaran. Perkembangan sistem pembelajaran disesuaikan dengan perkembangan media pembelajaran. Media pembelajaran interaktif yang dapat memfasilitasi empat tipe kepribadian menulis akan berampak positif pada hasil belajar peserta didik. Berdasarkan pernyatan tersebut, penelitian berjudul “Pengembangan Media Interaktif Instriksi Berbantu Komputer Materi Dasar Berbahasa Indonesia Reseptif Tema Perkenalan Berbasis Psychowriting Mahasiswa Bipa Unesa” dilakukan. Penelitian ini menggunakan proses pengembangan Sadiman dkk yang memiliki enam langkah yaitu, (1) Menganalisa kebutuhan dan karakteristik mahasiswa, (2) merumuskan tujuan interaksional pembelajaran, (3) merumuska butir-butir materi, (4) perumusan alat ukur keberhsilan, (5) menyusun draft meda, (6) melakukan tes dan revisi. Hasil dari penelitian ini berupa media pembelajaran interaktif Instruksi Berbantu Komputer (IBK) androd berbasis psychowriting. Penelitian ini mendeskripsikan proses pegembangan dan kualitas media terebut. Proses pengembangan dilakukan berdasarkan pengembangan Sadiman dkk. Kualitas media diukur dari keefektifitasan, kevalidan dan kepraktisan media. Penilaian penyajian media IBK androd berbasis psychowriting memiliki nilai rata-rata 87.00 dan penilaian materi memiliki nilai rata-rata 92.00%. Berdsar keu rata-rata terebut, media IBK androd berbasis psychowriting memiliki nilai rata-rata sebesar 89.50% yang dikategorikan “sangat layak”. Kepraktisan media IBK androd berbasis psychowriting diukur dari hasil respon siswa dengan nilai 95.00% yang dikategorikan “sangat praktis”. Hasil belajar peserta didik yang menjadi salah satu tolok ukur keefektifitasan media berkategori “sangat baik” dengan nilai 90.85%. hasil pengamatan guru dan siswa mendapatan persentase rata-rata 90.66% dan 89.34%. dari ketiga aspek tersebut media IBK androd berbasis psychowriting dapat dikategorikan “sangat efektif”dengan nilai rata-rata 90.17%. Media IBK androd berbasis psychowriting dinilai “ sangat berkualitas” dari segi kualitas dengan menggabungkan nilai aspek kevalidan, kepraktian dan keefektifitasan dengan persetase 91.56%. Kata Kunci: Media pembelajaran, tema perkenalan, Bipa Unesa, psychowriting, Instruksi Berbasis Komputer, proses pengembangan, kualitas media.
Published
2018-07-12
Section
Articles
Abstract Views: 129
PDF Downloads: 120