PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS DESKRIPSI SISWA KELAS VII SMPN 3 SIDOARJO

  • RIKHA AYU AMALIA

Abstract

Penelitian ini membahas pengaruh model pembelajaran picture and picture terhadap kemampuan menulis teks deskripsi siswa kelas VII SMPN 3 Sidoarjo. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rata-rata siswa masih mengalami kesulitan dalam menulis teks deskripsi karena kurang mengeksplorasi ide kreatif mereka dan guru hanya menggunakan beberapa model pembelajaran sehingga pembelajaran menjadi membosankan.

Penelitian ini merupakan jenis penelitian true experimental design dengan menggunakan desain pretest posttest control group design. Populasi penelitian yaitu siswa kelas VII SMPN 3 Sidoarjo. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah kelas VII-D sebagai kelas kontrol dan VII-C sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dan angket respons. Teknik analisis data yang digunakan analisis hasil observasi, analisis hasil pretes dan postes, analisis hasil pengaruh model dengan uji-t, dan analisis hasil angket respon.

Hasil pelaksanaan pembelajaran dengan model pembelajaran picture and picture berjalan dengan lancar. Hal ini dibuktikan dengan perhitungan observasi aktivitas guru sebesar 96% kategori sangat baik dan aktivitas siswa sebesar 94% kategori sangat baik. Penelitian ini menunjukkan nilai rata-rata pretes kelas kontrol sebesar 50,78 dan nilai rata-rata postes sebesar 72,81, sedangkan nilai rata-rata pretes kelas eksperimen sebesar 52,65 dan nilai rata-rata postes sebesar 81,09. Hasil perhitungan uji t-test dengan db 62 pada taraf signifikansi 5% menunjukkan t-hitung lebih besar dari t-tabel yakni (2,204 > 1,998). Hasil angket respon siswa menunjukkan respon positif. Hal ini menujukkan bahwa model pembelajaran Picture and Picture berpengaruh terhadap kemampuan menulis teks deskrispi siswa kelas VII SMPN 3 Sidoarjo.

Kata Kunci: Model pembelajaran picture and picture, Menulis, dan Teks Deskripsi.

Published
2019-05-23
Section
Articles
Abstract Views: 129
PDF Downloads: 230