JOKES (SET UP DAN PUNCHLINE) DALAM WACANA HUMOR KOMIKA POPON KEROK ACARA STAND UP COMEDY INDONESIA (SUCI) 8 DI KOMPAS TV

  • AYU NURO UQTURA

Abstract

Penelitian mengenai jokes (set up dan punchline) dalam wacana humor komika Popon Kerok acara stand up comedy Indonesi (SUCI) 8 di kompas tv untuk mendeskripsikan bentuk permianan kebahasaan, fungsi jokes dalam wacana humor, dan konteks jokes dalam wacana humor acara stand up comedy Indonesi (SUCI) 8 di kompas tv. Penelitian ini merupakan penelitian deskripstif kualitatif. Subjek penelitian ini berupa jokes (set up dan punchline) komika Popon Kerok dalam acara stand up comedy Indonesi 8. Metode analisis data yang digunakan penelitian ini adalah padan dengan teknik deskriptif. Metode pengumpulan data dengan menggunakan metode simak dan teknik simak bebas libat cakap. Proses analisis data dilakukan beberapa tahan yaitu tahap transkripsi, klasifikasi, pengodean, penganalisisan data, dan penyimpulan data. Berdasarkan analisis yang dilakukan terhadap data yang telah dikumpulkan, ditemukan 9 bentuk permainan bahasa dalam jokes (set up dan punchline) Popon Kerok dalam acara stand up comedy Indoensia 8 yaitu: repetisi 17 jokes, inversi 1 jokes, homonimi kata biasa 2 jokes, metafora artifisial 2 data, substitusi frasa 3 data, substitusi nomina 1, Sexual Allusion 1 data, misunderstanding 2 jokes, dan satir 6 jokes. Kemudian ditemukan 4 fungsi jokes dalam wacana humor yaitu: fungsi hiburan ada 25 data jokes, protes sosial 4 jokes, memperbaiki akhlak dan moral 5 jokes, dan pendidikan 1 jokes. Konteks sosial ditemukan 4 konteks: konteks ekonomi 7 jokes, konteks politik 3, konteks kemasyarakatan 5 jokes, dan konteks hukum 5 jokes
Published
2019-07-10
Section
Articles
Abstract Views: 97
PDF Downloads: 325