REPRESENTASI KEBUDAYAAN JAWA DALAM BUKU CERITA RAKYAT NUSANTARA (Kajian Interpretatif Simbolik Clifford Geertz)

  • Ni Made Novi Artadiyanti Universitas Negeri Surabaya
  • Suyatno Suyatno Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan rencana-rencana, resep-resep, aturan-aturan, dan instruksi-instruksi masyarakat Jawa yang terepresentasi dalam buku cerita rakyat Nusantara.Terdapat dua buku cerita rakya Nusantara yang dijadikan sebagai sumber data. Buku cerita rakyat Nusantara pertama berjudul Cerita Rakyat Nusantara karya Feny Andiani. Buku kedua berjudul Dongeng Kerajaan Nusantara karya Anik Kurniati, dkk. Metode deksriptif kualitatif digunakan dalam penelitian dengan pendekatan antropologis. Hasil penelitian ini menunjukkan pertama, rencana-rencana masyarakat Jawa yang terepresentasi dalam buku cerita rakyat Nusantara ditunjukkan melalui lima hal, yakni 1) Kepercayaan terhadap keris pusaka, 2) Penggunaa Aksara Jawa, 3) Kepercayaan pada Jin, 4) Penyebutan jabatan dan bangsawan kerajaan, dan 5) Laki-laki meminang perempuan. Kedua, resep-resep masyarakat Jawa yang terepresentasi dalam buku cerita rakyat Nusantara ditunjukkan melalui empat hal, yakni 1) Bertani, 2) Penggunaan lumbung, 3) Menjala ikan, dan 4) Musyawarah. Ketiga, aturan-aturan masyarakat Jawa yang terepresentasi dalam buku cerita rakyat Nusantara ditunjukkan melalui satu hal, yakni Upacara Kasada. Dan keempat, instruksi-instruksi masyarakat Jawa yang terepresentasi dalam buku cerita rakyat Nusantasa ditunjukkan melalui tiga hal, yakni 1) Bertapa, 2) Bersembahyang ke kuil, dan 3) Berkepribadian santun dan penolong.

 

Kata Kunci: Masyarakat Jawa, kebudayaan, interpretatif simbolik, cerita rakyat, rencana-rencana, resep-resep, aturan-aturan, instruksi-instruksi

Published
2021-06-21
Abstract Views: 72
PDF Downloads: 343