PROSES MORFOLOGIS DALAM BUKU BACAAN LITERASI “MENGENAL MASA KECIL SASTRAWAN INDONESIA” KARYA HASTA INDRIYANA

  • Rahma Amalia Universitas Negeri Surabaya
  • Kisyani Laksono Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasikan afiksasi yang sering digunakan, reduplikasi yang sering digunakan, dan mendeskripsikan komposisi dalam buku bacaan literasi. Pendekatan yang digunakan pada pelitian ini yakni pendekatan deskriptif kualitatif. Metode yang digunakan yakni metode simak dengan menggunakan teknik catat. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini yaitu format data yang berupa tabel. Hasil dari penelitian ini ditemukan afiksasi sebanyak 1.750 data yang terdiri atas 1.252 prefiks, 298 sufiks, 200 konfiks, dan 0 infiks. Afiksasi yang sering digunakan yaitu prefiks terutama prefiks (meN-). Proses pengulangan ditemukan sebanyak 217 data yang terdiri dari 152 jenis pengulangan seluruh, 10 jenis pengulangan sebagian, 54 jenis pengulangan yang berkombinasi dengan pembubuhan afiks, dan 1 jenis pengulangan dengan perubahan fonem. Proses pengulangan yang sering digunakan yaitu pengulangan seluruh yang bentuk dasarnya berkelas kata benda. Proses pemajemukan berdasarkan kelas katanya ditemukan 9 kelompokelas kata yakni KB-KB 23 kata, KB-KK 3 kata, KB-KS 14 kata, KK-KB 5 kata, KK-KS 3 kata, KS-KB 2 kata, KS-KS 2 kata, KB- KBil 1 kata, dan KBil-KB 1 kata, sehingga jumlah keseluruhan proses majemuk ditemukan sebanyak 54 kata. Proses pemajemukanyang sering digunakan yaitu proses pemajemukan yang berkelas KB-KB.

 

Kata Kunci: afiksasi, reduplikasi, komposisi.

Published
2021-12-01
Abstract Views: 197
PDF Downloads: 698