TINDAK TUTUR ASERTIF DAN DIREKTIF DALAM KANAL YOUTUBE LUTFI AGIZAL EPISODE KATA ANJAY

  • Dewi Suharnanik Universitas Negeri Surabaya
  • Andik Yulianto Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian ini mengkaji tindak tutur ilokusi asertif dan direktif yang terdapat pada channel YouTube Lutfi Agizal berjudul
“Ngomong Anjay Bisa Merusak Moral Bangsa”. Penelitian ini bertujuan guna mendeskripsikan bentuk dan fungsi tindak
tutur asertif dan direktif dalam video podcast di channel YouTube Lutfi Agizal yang membahas penggunaan kata anjay.
Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan kajian pragmatik. Sumber data yang diperoleh pada
penelitian ini berasal dari tuturan yang diujarkan oleh Lutfi Agizal kepada mitra tuturnya Dr. Tommi Yuniawan, M.Hum
yang akan dianalisis menggunakan kajian teori Searle dan akan difokuskan pada tindak tutur asertif dan direktif.
Pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui metode simak bebas libat cakap kemudian dilanjutkan dengan
teknik catat. Analisis data dalam penelitian ini berdasarkan hasil transkip tuturan antara penutur dengan mitra tutur
kemudian dikelompokkan dalam bentuk tabel sehingga dapat dideskripsikan maksud dan konteks tuturan berdasarkan
bentuk dan fungsi tindak tuturnya. Mengacu pada hasil analisis data dalam penelitian ini membuktikan enam fungsi
tindak tutur ilokusi asertif yakni: melaporkan, menceritakan, menjelaskan, memberitahukan, menyatakan, dan
mengemukakan pendapat. Diperoleh juga lima fungsi tindak tutur direktif yakni: meminta, memohon, memerintah,
menyarankan, dan mengajak. Tuturan yang ditemukan juga mengandung makna tersirat di luar konteks yang ditujukan
kepada penonton podcast.
Kata Kunci: Tindak Tutur Ilokusi, Asertif, Direktif

Published
2022-05-31
Abstract Views: 160
PDF Downloads: 284