Kelompok Bertentangan Pada Novel Dalam Pelukan Rahim Tanah Karya Jemmy Piran (Perspektif Konflik Sosial Ralf Dahrendorf)

  • Ulfa Dwiningtyas
  • Haris Supratno

Abstract

Novel merupakan karangan prosa panjang yang menceritakan kehidupan manusia dan sekitarnya dengan melibatkan beberapa tokoh. Kisah yang diceritakan dalam novel sejatinya relevan dengan kehidupan sehari-hari atau sosial bermasyarakat. Sejalan dengan hal itu, penelitian ini membahas mengenai kelompok bertentangan pada novel Dalam Pelukan Rahim Tanah karya Jemmy Piran perspektif Konflik Sosial Ralf Dahrendorf. Kelompok bertentangan secara garis besar disebabkan oleh perbedaan kelas sosial dan kekuasaan. Kelompok kelas atas tentunya memiliki kekuasaan maupun peranan sosial yang lebih tinggi sehingga besar kemungkinan melakukan kehendaknya sendiri sekalipun terdapat sebuah perlawanan dari kelompok kelas bawah. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah novel berjudul Dalam Pelukan Rahim Tanah karya Jemmy Piran tahun terbit 2021. Data penelitian yang digunakan berupa kalimat, penggalan paragraf dan kutipan dialog dari novel berjudul Dalam Pelukan Rahim Tanah karya Jemmy Piran. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data simak catat dan dianalisis dengan teknik analisis data hermeneutik. Hasil penelitian ini ditemukan 1) fenomena kelompok bertentangan yang disebabkan oleh perbedaan kelas sosial dan kekuasaan antara kelompok mendominasi dan kelompok didominasi, 2) kelompok mendominasi terdiri dari masyarakat kelas atas yaitu majikan dan agen tenaga kerja asing illegal, 3) kelompok didominasi terdiri dari masyarakat ekonomi kelas menegah bawah yaitu buruh.

Kata Kunci: mendominasi, didominasi, konflik sosial, ralf dahrendorf

 

Published
2023-07-05
Abstract Views: 68
PDF Downloads: 58