PERLAWANAN PEREMPUAN SUKU DANI TERHADAP BUDAYA PATRIARKI DALAM NOVEL SALI KARYA DEWI LINGGASARI KAJIAN FEMINISME: PSIKOANALISIS KAREN HORNEY

  • Musfirotul Maulidah
  • Hespi Septiana

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk perlawanan perempuan Suku Dani dan mendeskripsikan dampak perlawanan perempuan Suku Dani berdasarkan Psikoanalisis Karen Horney dalam Novel Sali: Kisah Perempuan Suku Dani Karya Dewi Linggasari. Penelitian ini menggunakan kajian teori Feminisme Psikoanalisis Karen Horney. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan pendekatan Feminisme Psikoanalisis. Sumber data penelitian ini adalah Novel Sali: Kisah Perempuan Suku Dani Karya Dewi Linggasari. Data penelitian ini disajikan dalam bentuk tulisan berupa unit-unit teks yang terdiri atas kalimat, penggalan paragraf, dan kutipan dialog yang menunjukkan bentuk perlawanan perempuan dan dampak perlawanan perempuan yang terdapat dalam Novel Sali: Kisah Perempuan Suku Dani Karya Dewi Linggasari. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah menggunakan teknik baca catat dan studi pustaka. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis deskriptif yang menjelaskan hasil analisis secara rinci dengan memberikan pemahaman dan penjelasan. Analisis data dikerjakan berdasarkan rumusan masalah. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya (1) bentuk perlawanan perempuan Suku Dani dengan cara mendekati orang lain sebanyak 3 data; (2) bentuk perlawanan perempuan Suku Dani dengan cara melawan orang lain sebanyak 11 data; (3) bentuk perlawanan perempuan Suku Dani dengan cara menjauhi orang lain sebanyak 7 data; dan (4) dampak perlawanan perempuan Suku Dani sebanyak 12 data. Jadi total keseluruhan data yang didapatkan sebanyak 33 data.

 

Kata Kunci: Bentuk Perlawanan, Dampak Perlawanan, Feminisme Psikoanalisis, Novel.

Published
2023-07-14
Abstract Views: 98
PDF Downloads: 119