PENGARUH METODE MENDONGENG BERMEDIA MUSIK TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS DONGENG PESERTA DIDIK KELAS 7 MTS NU SIDOARJO, JAWA TIMUR
Abstract
Di latarbelakangi untuk mengetahui minat peserta didik dalam menulis teks dongeng. Peserta didik tidak termotivasi untuk menulis dan cenderung menghindari kegiatan menulis. Lingkungan belajar yang tidak kondusif, metode pembelajaran kurang efektif, dan kurangnya kesempatan berlatih merupakan penyebab utama. Keberhasilan belajar peserta didik bergantung terhadap metode pembelajaran yang didapatkan di sekolah. Pendidik diharapkan mampu memilih metode pembelajaran yang menarik dan tidak membosankan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh metode mendongeng bermedia musik terhadap kemampuan menulis teks dongeng pada peserta didik kelas VII MTs NU Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen sejati. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, pemberian tes awal dan akhir, serta angket respons. Adapun responsden penelitiannya terdiri atas 2 kelas yang dibagi atas kelas kontrol dan eksperimen. Hasil observasi pendidik kelas eksperimen 92.5% dan observasi peserta didik kelas kontrol 90%. Hasil tes awal di kelas eksperimen mendapatkan nilai rata-rata 68 dan tes akhir 79. Hasil tes awal di kelas kontrol 60 dan tes akhir 67. Hasil responss peserta didik 89.44% berkategori sangat baik. Kesimpulan penelitian ini adalah pembelajaran dengan metode mendongeng bermedia musik berpengaruh dalam kemampuan menulis teks dongeng peserta didik dibuktikan dari hasil perhitungan hiotesis menggunakan Uji-t yang menunjukkan bahwa > 1.706 > 1.688), hipotesis kerja diterima.
Kata Kunci : metode mendongeng, media musik, kemampuan menulis teks dongeng
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
Abstract views: 75
,
PDF Downloads: 36