VALIDITAS KARTU MAKE A MATCH PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN MAKANAN PADA MANUSIA UNTUK KELAS XI SMA

  • SINTA RAMADHANI IKA PERTIWI

Abstract

Pembelajaran di suatu SMA unggulan masih ditemukan beberapa kondisi dimana pembelajaran masih membutuhkan sumber belajar berbahasa Inggris Di samping itu siswa juga membutuhkan variasi pembelajaran yang dapat mengaktifkan sekaligus menyenangkan mereka. Untuk itu dilakukan penelitian pengembangan kartu Make a Match yang bertujuan untuk menghasilkan kartu Make a Match yang valid  serta mendeskripsikan validitas kartu Make a Match. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode 4-D yang meliruti tahap Define, Design, Develop, tanpa tahap Disseminate. Penelitian dilakukan di Jurusan Biologi, FMIPA, Universitas Negeri Surabaya. Uji coba dilakukan di SMAN 1 Krian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kartu Make a Match memperoleh skor sebesar 3,84 (sangat valid). Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa kartu Make a Match pada materi Sistem Pencernaan Makanan pada Manusia valid berdasarkan penilaian ahli.

 

Kata kunci: Pengembangan, Kartu Make a Match, Pembelajaran Menyenangkan, Materi Sistem Pencernaan makanan pada Manusia.

Published
2015-02-05
Section
Articles
Abstract Views: 127
PDF Downloads: 217