PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN IPA TERPADU BERBAHASA INGGRIS TIPE INTEGRATED DENGAN TEMA MENGAMATI JASAD RENIK DALAM SETETES AIR UNTUK KELAS VII SMP

  • SUCI FERDIANA

Abstract

Model pembelajaran terpadu merupakan salah satu model implementasi kurikulum yang dianjurkan untuk diaplikasikan pada semua jenjang pendidikan terutama pada jenjang sekolah menengah pertama. Pembelajaran terpadu yang dikembangkan ini disesuaikan dengan salah satu prinsip pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan penerapannya di sekolah harus beragam dan terpadu. Berdasarkan hal tersebut, dilakukan penelitian pengembangan perangkat pembelajaran IPA terpadu bilingual pada materi mengamati jasad renik dalam setetes air kelas VII SMP. Pembelajaran terpadu model integrated merupakan keterkaitan dalam seluruh bidang, keterkaitan antar topik, antar konsep dan antar keterampilan. Topik observe microbe merupakan hasil perpaduan antara konsep mikroorganisme dan mata dalam mata pelajaran Biologi dengan konsep mikroskop pada mata pelajaran Fisika. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran IPA terpadu tipe integrated dengan materi pengamatan jasad renik dalam setetes air SMP kelas VII.

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Kelayakan perangkat pembelajaran ini dinilai dari telaah perangkat oleh guru bidang studi dan dosen ahli meliputi telaah syllabus, lesson plan, student’s book, student’s worksheet, dan evaluation test serta keterbacaan buku siswa/student’s book oleh siswa menggunakan angket respon siswa. Hasil telaah perangkat pembelajaran dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif.

Hasil dari penelitian yaitu 1) Perangkat pembelajaran IPA terpadu pada sub materi pengamatan jasad renik dalam setetes air kelas VII SMP tipe integrated yang dikembangkan telah tersedia dan sangat layak untuk diterapkan. 2) Nilai rata-rata aspek dan nilai rata-rata penelaah sebesar 95.7% kategori sangat layak. 3)  Respon siswa terhadap keterbacaan Student’s Book dan Student’s Worksheet berturut-turut 91.10% dan 93.06% kategori sangat layak. Kriteria kelayakan ini dibuktikan dari rata-rata seluruh penelaah maupun rata-rata aspek seluruh perangkat pembelajaran menunjukkan ≥81%.

 

Kata kunci: Perangkat pembelajaran, IPA Terpadu tipe integrated, pengamatan jasad renik.

Published
2013-01-31
Section
Articles
Abstract Views: 108
PDF Downloads: 125