PENERAPAN  LKS BERORIENTASI LEARNING CYCLE 7E MATERI PENGELOLAAN LIMBAH UNTUK MELATIHKAN KETERAMPILAN PROSES PADA SISWA KELAS X MA

  • NUR DIANA MAULIDA

Abstract

Lembar Kegiatan Siswa yang digunakan di sekolah-sekolah hanya memuat aktifitas kognitif, terutama di MAN 2 Gresik. Tuntutan dalam kurikulum 2013 tidak hanya mengacu pada kompetensi pengetahuan dan sikap, tetapi juga kompetensi keterampilan. Masalah tersebut dapat diselesaikan dengan menerapkan LKS berorientasi Learning Cycle 7E untuk melatikan keterampilan proses siswa materi pengelolaan limbah kelas X MAN 2 Gresik dengan mengadaptasi LKS yang dikembangkan oleh Azizah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan 1) keterlaksanaan pembelajaran, 2) keterampilan proses siswa, dan 3) respon siswa. Jenis penelitian ini termasuk penelitian pre-eksperimen dengan rancangan penelitian One shot case study, sasaran penelitian sebanyak 60 siswa kelas X MAN 2 Gresik. Parameter yang diukur adalah 1) keterlaksanaan pembelajaran, 2) keterampilan proses siswa, dan 3) respon siswa. Hasil penelitian akan dianalisis dengan metode analisis data kuantitatif. Hasil penelitian, menunjukkan bahwa 1) keterlaksanaan pembelajaran yang dilakukan oleh guru sangat baik sebesar 98,71%, 2) Pengamatan keterampilan proses siswa yaitu sebanyak 88,54% siswa telah melaksanakan keterampilan proses dengan sangat baik, dan ketuntasan indikator pada kedua kelas X MIA1dan kelas X MIA 3  mengalami peningkatan dengan kategori tuntas pada hasil posttest. 3) Respon siswa terhadap LKS sebesar 92,94% (sangat baik) atau sangat positif.

 

Kata kunci : Penerapan Lembar Kegiatan Siswa berorientasi Learning Cycle 7E, keterampilan proses, materi pengelolaan limbah.

Published
2017-05-25
Section
Articles
Abstract Views: 39
PDF Downloads: 67