PERANCANGAN DAN PENERAPAN APARATUS PENGUKURAN DEBIT AIR DENGAN MENGGUNAKAN VENTURIMETER DAN WATER FLOW SENSOR

  • MUCHAMMAD SHOLACHUDDIN AL AYUB

Abstract

Abstrak

Penelitian laboratorium ini bertujuan untuk mempelajari aliran air melalui pengukuran kecepatan dan debit air yang mengalir dalam pipa rancangan yang berfungsi sebagai venturimeter dan sensor aliran air. Aparatus yang dirancang mengadopsi konsep dan cara kerja pipa venturimeter dengan sensor khusus untuk mengukur debit air. Dalam percobaan pipa venturimeter menghasilkan data manual sedangkan water flow sensor menghasilkan data digital. Perhitungan dilakukan setelah air melewati venturimeter dengan membaca ketinggian yang menunjukkan tekanan. Pada masing-masing penampang dengan mengetahui data manual serta water flow sensor dilakukan dengan menggunakan mikrokonroler. Parallax data acquisition (plx-DAQ) yaitu akuisisi data mikrokontroler untuk microsoft excel. Hasil pengujian alat ukur digital yang telah dikalibrasi yaitu water flow sensor. Aparatus tersebut digunakan untuk membandingkan hasil pengukuran dengan venturimeter. Aliran air diperoleh hubungan sudut knop untuk mendapatkan laju air pada Water Pump. Debit air berbanding lurus dengan selisih ketinggian yang menunjukkan tekanan pada masing-masing penampang, serta debit berbanding terbalik dengan luas penampang. Pengukuran debit dapat diketahui dengan hasil pengukuran yang dilakukan pada venturimeter dan water flow sensor terdapat kesalahan terbesar yaitu 1.75 %. Perbedaan nilai didapatkan dari hasil acuan pengukuran debit pada Venturimeter yang memiliki akurasi atau kesesuaian dengan teori dan water flow sensor yang telah dikalibrasi di Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) menghasilkan alat yang dapat mengukur dengan presisi.

Kata kunci : debit air, pipa venturimeter, water flow sensor.

 

Abstract

This research aims to measure flow of water in form of speed and flow rate by designed and produced venturimeter and water flow sensor. The apparatus is being compared to evaluate the result of measurement, venturimeter with manual data and water flow sensor with digital data. The research is based on laboratory to study about dynamic fluid system in measuring flow rate of water. Calculation conducts after water passed by venturimeter with record the height that shows unit of pressure in each of area manually, then water flow sensor measures with microcontroller. Parralax Data Acquisition (plx-DAQ) is an acquisition microcontroller data for Microsoft Excel. Checking for calibration is done to water flow sensor. It uses to compare result of measurement with venturimeter. Venturimeter gives result of knop angle to get the flow rate of water pump. Flow rate is constantly proportional to the height difference that shows unit of pressure, flow rate is constantly reverse to the surface area. Measurement of flow rate by venturimeter and water flow sensor has error significance 1.75%.  The difference gets from result of flow rate reference in venturimeter that has accuracy or appropriate with theory and Water Flow Sensor that has been calibrated in Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) that can measure precisely.

Keywords: Flow rate, water flow sensor, pipe venturimeter.

Published
2015-06-10
Section
Articles
Abstract Views: 786
PDF Downloads: 1396