Pengelolaan Pembelajaran di SD Negeri Bungah Gresik

  • Fitriyatus SaAdah

Abstract

Abstrak

Tujuan dari penelitian iniuntuk mendeskripsikan implementasi kurikulum di SD Negeri Bungah Gresik: (1) Perencanaan pembelajaran di SD Negeri Bungah Gresik; (2)Pelaksanaan pembelajaran di SD Negeri Bungah Gresik; (3) evaluasi pembelajaran di SD Negeri Bungah Gresik.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif rancangan studi kasus. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data dengan menggunakan kredibilitas, transferabilitas, dependabilitas, dan konfirmabilitas. Analisis data dilakukan dengan mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) implementasi kurikulum di SD Negeri Bungah Gresik secara umum, yaitu menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan, Pengelolaan Kurikulum melibatkan kepala sekolah, komite, dan guru kelas. 2) perencanaan pembelajaran di SD Negeri Bungah Gresik secara umum, yaitu: membuat program tahunan, program semester,rencana pelaksanaan pembelajaran, Menentukan materi, metode, media, evaluasi, dan hal yang menunjang pelaksanaan pembelajaran. Yang teribat dalam perencanaan pembelajaran yaitu guru kelas dan kepala sekolah. Hal yang diperhatikan adalah tingkat kesulitan dari Standar Kompetensi,Kompetensi Dasar, dan memperhatikan alokasi waktu. Hambatan adalah Guru baru belum sepenuhnya paham dalam perencanaan pembelajaran, dan adanya kegiatan yang tidak direncanakan. 3) pelaksanaan pembelajaran secara umum, yaitu : Pengaturan jadwal pelajaran disesuaikan dengan para dewan guru. Kegiatan awal pembelajaran, yaitu: mengabsen, berdo’a, pemberian Yel-yel, pemberian motivasi, pre-test, pemberian apresiasi. Metode yang digunakan metode diskusi, kelompok, demonstrasi, Tanya jawab.. Media yang digunakan ada Alat peraga, gambar, LCD, dan media pembelajaran lainnya. Pengaturan ruang kelas menjadi hak otoritas gurudan juga disesuaikan dengan metode yang digunakan dalam. Bahan ajar adalah Buku Sekolah elektrik, buku acuan lain. Untuk buku pegangan siswa menggunakan buku paket. Akhir pembelajaran, yaitu : pemberian kesimpulan, pemberian tes (tulis atau lisan), pemberian pesan dan kesan, pemberian motivasi, pemberian tugas rumah, dan berdo’a. Hambatannya anak tidak konsentrasi dalam pelajaran, anak membuat gaduh dikelas. Pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang sudah dibentuk. Dan 4) evaluasi pembelajaran di SD Negeri Bungah Gresik secara umum, yaitu: Jenis evaluasi yang digunakan ada Tes dan Non tes. Cara evaluasi ada pemberian tugas, pengamatan secara langsung, pemberian tugas rumah. dan hal yang perlu diperhatikan adalah pencapaian hasil evaluasi siswa, persiapan lembar pengamatan, dan melihat beban dari soal.

Kata Kunci:Pengelolaan Pembelajaran, Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan

Abstract

The aim of this research was to describe the curriculum implementation of SD Negeri Bungah Gresik: 1) Learning planning at SD Negeri Bungah Gresik; 2) the learning implementation of SD Negeri Bungah Gresik; 3) the learning evaluation of SD Negeri Bungah Gresik.

This research applied qualitative approach with case student design. Data collecting technique conducted by interview, observation, and documentation. Data validity technique applied with credibility, transferability, dependability, and conformability. Data analysis technique performed by data reduction, data presentation, and conclusion drawing.

Research result showed that: 1) curriculum on SD NegeriBungah Gresik generally showed its applied KTSP curriculum, curriculum involved principal, committee, and class teacher, 2) learning planning on SD NegeriBungah Gresik generally namely: making annual program, semester program, and planning lesson, found matter, method, media, evaluation, and things that supported learning implementation. Which involved in learning planning namely class teacher and principal. Things that concerned were difficultness level of competence standard, basic competence, and time allocation. Problems were new teacher was not completely understand in learning implementation, and unplanned activity. 3) the learning implementation were: 1) learning schedule setting suited with teacher board. Initial learning activity were: take attendance, pray, giving cheers up, motivation giving, pre-test, and appreciation. Method that applied was discussion method, group, and demonstration. Media that applied was visual aid, picture, LCD, and others learning media. Classroom management become teacher’s authority and suited with method which applied. Teaching material was electric text, and other references. For student’s book its applied packet / textbook. Learning closing with: giving conclusion, test (written or oral), message and impression giving, motivation, homework, and praying. The obstacles were student was not concentrate in learning, and they make noise in class. Learning implementation appropriated with learning lesson that already formed. And 4) learning evaluation at SD Negeri Bungah Gresik generally were: the type of evaluation that conducted were test and non-test. Evaluation ways were task assignment, direct observation, homework assignment and things that need to considerate was student evaluation result achievement, observation sheet preparation, and observed test item load.

Keywords: Learning development, Education unit level curriculum

Published
2016-06-14
Abstract Views: 117
PDF Downloads: 167