Strategi Peningkatan Pemasaran Sekolah di SMA Nahdlatul Ulama’ 1 Gresik

  • NUR ZAHARAH MADIANAH
  • SYUNU TRIHANTOYO

Abstract

Abstrak

Persaingan dalam pendidikan semakin ketat, sehingga mengharuskan setiap sekolah untuk memiliki strategi khusus dalam memperkenalkan sekolahnya kepada masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan strategi peningkatan penampilan, pelayanan dan prestasi guna menunjang proses pemasaran sekolah di SMA Nahdlatul Ulama’ 1 Gresik. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, dengan rancangan penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan teknik kondensasi data, penyajian data, verifikasi data. untuk menguji keabsahan data tersebut menggunakan teknik-teknik meliputi: Kredibilitas, Transferabilitas, dependabilitas, dan confirmabilitas.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Strategi peningkatan penampilan guna menunjang pemasaran SMA Nahdlatul Ulama’ 1 Gresik adalah diferensiasi produk dan update kebutuhan dan selalu mengikuti perkembangan pembangunan yang masa kini. Upaya yang dilakukan sekolah dalam memperkenalkan penampilan SMA Nahdlatul Ulama’ 1 Gresik dikalangan masyarakat melalui “Aula Idham Kholid”; (2) Strategi peningkatan pelayanan guna menunjang pemasaran SMA Nahdlatul Ulama’ 1 Gresik adalah konsep melayani dengan menanamkan rasa ketidapuasan dalam diri mengenai pelayanan yang diberikan kepada warga sekolah. Langkah sekolah untuk memperkenalkan pelayanan ekstrakurikuler kepada masyarakat luas dengan mengikuti lomba-lomba dan ikut berkontribusi mengisi acara-acara besar di taraf kabupaten, provinsi maupun nasional; (3) Strategi peningkatan prestasi guna menunjang pemasaran SMA Nahdlatul Ulama’ 1 Gresik meliputi strategi peningkatan prestasi kepada siswa yaitu: (a) Memberikan motivasi melalui workshop dengan bekerja sama organisasi luar sekolah; (b) Beasiswa untuk siswa berprestasi. Sedangkan untuk guru yakni: (a) Mengikutsertakan workshop; (b) Memberikan penghargaan berupa bros emas, piagam dan uang tabanas; (c) Fasilitas kuliah ke jenjang berikutnya. Prestasi-prestasi yang telah diraih SMA Nahdlatul Ulama’1 Gresik dipublikasikan melalui media sosial seperti instagram, dan website.

Kata Kunci: Strategi peningkatan, Pemasaran Sekolah, Nahdlatul Ulama’

Published
2018-08-23
Section
Articles
Abstract Views: 80
PDF Downloads: 106