PENGARUH IDEOLOGI PARTAI POLITIK DAN NILAI NILAI KEPRIBADIAN ANGGOTA TERHADAP PROSES PENGAMBILAN KEBIJAKAN PENDIDIKAN DI DPRD KOTA SURABAYA

  • DONI ANDHIKA KUSUMA
  • SUPRIYANTO

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ideologi partai politik dan nilai – nilai kepribadian terhadap proses pengambilan kebijakan pendidikan di DPRD Kota Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Data di uji menggunakan uji persyaratan analisis yaitu uji normalitas, uji linieritas, uji multikolonieritas dan menggunakan teknik analisis data regresi ganda, analisis uji T (pengaruh secara parsial) dan uji F (pengaruh secara simultan) dan penghitungan data di bantu dengan program SPSS 21.0.Berdasarkan hasil analisis data pada uji T variabel ideologi politik secara parsial berpengaruh terhadap variabel proses pengambilan kebijakan pendidikan sebesar 0,000, serta variabel nilai – nilai kepribadian secara parsial berpengaruh terhadap variabel proses pengambilan kebijakan pendidikan sebesar 0,026. Nilai signifikan variabel ideologi partai politik dan nilai – nilai kepribadian terhadap proses pengambilan kebijakan pendidikan yang diperoleh adalah sebesar 0,000. Nilai signifikan ini lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,05 dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima, artinya ideologi partai politik dan nilai – nilai kepribadian secara bersama-sama berpengaruh terhadap proses pengambilan kebijakan pendidikan di DPRD Kota Surabaya. Adapun besarnya pengaruh ideologi partai politik dan nilai – nilai kepribadian terhadap proses pengambilan kebijakan pendidikan yaitu sebesar 54.1%.Kata Kunci : ideologi partai politik, nilai – nilai kepribadian, pengambilan kebijakan pendidikan, dewan legislatif, ideologi
Published
2020-05-05
Section
Articles
Abstract Views: 162
PDF Downloads: 505