Penerapan Kepemimpinan Visioner Kepala Sekolah Pada Pendidikan Dasar di Masa Pandemi Covid-19

  • Vena Lifornita S1 Manajemen Pendidikan Universitas Negeri Surabaya
  • Muhamad Sholeh Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Gaya kepemimpinan visioner menitik beratkan pada kemampuan kepala sekolah dalam membuat sebuah visi sekolah yang berorientasi pada masa depan yang akan membawa perubahan dan menjadi penentu arah organisasi. Artikel ilmiah ini untuk menggagas cara penerapan kepemimpinan visioner pada pendidikan dasar di masa pandemi Covid-19. Metode yang di gunakan  ialah metode kualitatif dengan pendekatan studi literatur dan sebagai sumber informasi berupa data-data sekunder untuk mengkaji dan menganalisis 20 artikel jurnal, kemudian dikuatkan dengan adanya sumber dari 10 buku, yang akhirnya memunculkan arugumen ilmiah dari penulis. Pemakaian metode tersebut dilatarbelakangi oleh situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung sehingga memberikan hambatan terhadap penulis untuk bisa terjun di lapangan. Dari hasil telaah jurnal dan beberapa referensi di temukan, bahwa : (1) Kepemimpinan visioner adalah kepemimpinan yang kinerja pokoknya berfokus dengan menentukan sebuah visi yang telah dirancang untuk masa depan; (2) Pendidikan dasar adalah pendidikan yang diselenggarakan selama enam tahun bagi anak-anak usia 6-12 tahun; (3) Pendidikan di masa pandemi covid adalah metode pendidikan yang telah disesuaikan dengan tuntutan keadaan pada masa pandemi covid-19 dan umumnya dilaksanakan dengan secara daring atau tidak tatap muka; (4) Penerapan kepemimpinan visioner pada pendidikan dasar di masa pandemi covid-19 ialah proses pengimplementasian prinsip-prinsip kepemimpinan kepala sekolah visioner yakni : (a) Memandang jauh kedepam; (b) memiliki visi yang jelas; (c) mengajak semua elemen dalam sekolah berkontribusi mewujudkan visi tersebut.

Published
2021-05-24
Section
Articles
Abstract Views: 543
PDF Downloads: 2118