IMPLEMENTASI PROGRAM PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA (P5) TEMA KEARIFAN LOKAL SEBAGAI UPAYA PENGUATAN IDENTITAS BERBUDAYA PESERTA DIDIK DI SMA PEMBANGUNAN LABORATORIUM UNIVERSITAS NEGERI PADANG

  • Indah Widiyanti Dwirahma Universitas Negeri Surabaya
  • Supriyanto Supriyanto

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan dan menganalisis implementasi program P5 tema kearifan lokal dan upaya penguatan identitas berbudaya peserta didik di SMA Pembangunan Laboratorium Universitas Negeri Padang. Penelitian dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Sumber data primer yaitu kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang kurikulum, koordinator P5, guru mata pelajaran kelas XE, dan peserta didik kelas XE Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Teknik analisis data meliputi kondensasi, menampilkan data, serta penarikan kesimpulan. Uji keabsahan dilakukan dengan uji kredibilitas meliputi triangulasi sumber, triangulasi teknik, serta membercheck. Selanjutnya dilakukan uji dependabilitas, uji konfirmabilitas, serta uji trasferbilitas. Hasil penelitian menunjukkan implementasi program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dapat digunakan sebagai upaya penguatan identitas berbudaya peserta didik. Pembelajaran P5 dibentuk dalam berbagai aktivitas sehingga peserta didik bebas bereksplorasi dan mempelajari Kebudayaan Minangkabau. Kegiatan P5 yang dilakukan yaitu pembelajaran di kelas, pembelajaran di Masjid LPMP, kunjungan ke Museum Adityawarman, serta panen karya merendang. Setiap hari peserta didik mengejakan Lembar Kerja (LK) serta menuliskan refleksi tentang pembelajaran yang dilakukan hari tersebut.

Published
2024-06-25
Section
Articles
Abstract Views: 0
PDF Downloads: 0