Implementasi Implementation of the Physical Training Program for the Men's Tarung Derajat Sports Kediri District in 2023

Implementasi Program latihan Fisik cabang olahraga Tarung Derajat Kabupaten Kediri tahun 2023

  • Refael Dexsa Nofianto Surabaya State University
Keywords: Tarung derajar, program latihan fisik, latihan fisik, biomotor fisik

Abstract

Olahraga tarung derajat merupakan olahraga beladiri yang dipertandingkan dalam Porprov Jawa Timur 2023. Oleh karena itu Tim Puslatkab Tarung Derajat kabupaten kediri mempersiapkan latihan untuk mendapatkan medali sebanyak-banyaknya. Dari latihannya, tim ini dibagi menjadi dua bentuk latihan yaitu latihan fisik dan latihan teknik. Latihan fisik haruslah memiliki program latihan yang tersusun dan terstruktur. Tujuannya untuk mengembangkan biomotor fisik yang dibutuhkan dalam tarung derajat. Latihan fisik dilatih dengan 3 kali dalam seminggu dengan pembagian latihan kekuatan, latihan daya tahan, dan latihan kecepatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh program latihan fisik terhadap 7 komponen biomotor fisik yaitu fleksibility, kekuatan upper body, kekuatan core body, kekuatan lower body, kelincahan, power tungkai, dan daya tahan aerobik. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode penelitian eksperimen semu. Populasi penelitian ditujukan kepada Tim Puslatkab tarung Derajat Kabupaten kediri tahun 2023 dan sampel pada atlet putra tarung derajat yang berjumlah 10 orang. Hasil dari penelitian ini menunjukan rata-rata pretest-postest setiap tes biomotor fisik. Sit and reach dengan rata-rata pretest 26.6 cm sedangkan postest sebesar 27.4 cm. Push up 30 detik dengan rata-rata pretest 34 sedangkan postest sebesar 36. Sit up 30 detik dengan rata-rata pretest 36 sedangkan postest sebesar 39. Squat jump 30 detik dengan rata-rata pretest 43 sedangkan postest sebesar 46. Illinois agility test dengan rata-rata pretest 17.76 detik sedangkan postest sebesar 17.27 detik. Standing board jump dengan rata-rata pretest 1.9 m sedangkan postest sebesar 2.0 m. Bleep test dengan vo2max rata-rata pretest 37.76 sedangkan postest sebesar 40.71. Kesimpulan dari penelitian ini adalah atlet tarung derajat putra kabupaten kediri yang dipersiapkan untuk event Porprov Jawa Timur 2023 setelah diberikan program latihan fisik selama 6 minggu mengalami dampak terhadap peningkatan kondisi fisik khususnya tujuh item biomotor yang dilakukan tes pengukuran.

References

Amrullah, S., Prayoga, A. S., Wahyudi, A. N., Voli, B., & Tahan, D. (2021). Profil Kondisi Fisik Atlet Bola Voli PBV IBVOS Tahun 2021. JAS (Journal Active Of Sport), 1(1), 10–18.
Astuti, S., & Jatmiko, T. (2020). Pengaruh Latihan Squat Dan Lunges Terhadap Kekuatan Otot Tungkai Mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (Studi Pada Mahasiswa Putri Fio Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga Angkatan 2019). Jurnal Prestasi Olahraga, 3(3), 1–6. https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-prestasi-olahraga/article/view/36165
Bushman, barbara A. (2016). Flexibility Exercises and Performance. ACSM’s Health & Fitness Journal, 20(5), 5–9.
Fox, E. L., & Mathews, D. K. (1981). The Physiological Basis of Physical Education and Athletics (3rd ed.). Saunders College Pub.
Ihsan, N., Zulman, & Adriansyah. (2018). Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dan Dayatahan Aerobik Dengan KemampuanTendangan Depan Atlet Pencak Silat Perguruan Pedang Laut Pariaman. Jurnal Performa Olahraga, 11(1), 1–5. http://link.springer.com/10.1007/978-3-319-59379-1%0Ahttp://dx.doi.org/10.1016/B978-0-12-420070-8.00002-7%0Ahttp://dx.doi.org/10.1016/j.ab.2015.03.024%0Ahttps://doi.org/10.1080/07352689.2018.1441103%0Ahttp://www.chile.bmw-motorrad.cl/sync/showroom/lam/es/
Mustain, A. Z., & Akbar, R. (2021). Pengembangan Alat Ukur Kecepatan Reaksi Tendangan Dan Pukulan Berbasis Whole Body Reaction (WBR) Pada Atlet Pencak Silat. Sosioedukasi: Jurnal Ilmiah …, 10(1), 139–149.
Nasrulloh, A., & Wicaksono, I. S. (2020). Latihan bodyweight dengan total-body resistance exercise (TRX) dapat meningkatkan kekuatan otot. Jurnal Keolahragaan, 8(1), 52–62. https://doi.org/10.21831/jk.v8i1.31208
Noviatmoko, F. (2016). Analisis Komponen Kondisi Fisik Dominan Dalam Cabang Olahraga Tarung Derajat. Jurnal Kesehatan Olahraga, 6(2), 441–449. https://jurnalmahasiswa.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kesehatan-olahraga/article/view/17502
Oemar, T. M., & Marsudi, I. (2019). Evaluasi Program Latihan Atlet Puslatda Cabang Olahraga Renang Ntb. Prestasi Olahraga, 2(1), 1–11.
Perikles, E. Y., Mintarto, E., & Hasan, N. (2016). Pengaruh Latihan Jump To Box, Front Box Jump, dan Depth Jump Terhadap Peningkatan Explosive Power Otot Tungkai dan Kecepatan. https://doi.org/https://doi.org/10.15294/miki.v6i1.7128
Rudianto, D., Putri, N., Said, M., Anjani, J. M., Erliyani, F., & Muliawati, T. (2020). Pengaruh Hubungan E-learning Dalam Mata Kuliah MAFIKI di Institut Teknologi Sumatera Menggunakan Metode Wilcoxon. Original Article Indonesian Journal of Applied Mathematics, 1(1), 1–5. https://journal.itera.ac.id/index.php/indojam
Sidik, D. Z. (2019). Prinsip latihan Dalam Olahraga. Wordpress. Com.
Sugiyono. (2013). Statistika Untuk Penelitian. CV ALFABETA.
Trimawartinah, T. (2020). Bahan Ajar Statistik Non Parametrik. Uhamka, 1, 35.
Ulfah, W. A., & Walton, E. P. (2019). Pengaruh Latihan Sirkuit Training terhadap Kecepatan Tendangan Sabit pada Siswa Ekstrakulikuler Pencak Silat SMP Negeri 2 Pangkalpinang. Sparta, 1(2), 82–86. https://doi.org/10.35438/sparta.v1i2.163
Published
2024-06-12
Abstract Views: 4
PDF Downloads: 5 PDF Downloads: 0