PENGARUH INOVASI PRODUK DAN HARGA TERHADAP MINAT BELI ALL NEW YARIS (STUDI DI TOYOTA AUTO2000 SIDOARJO)

  • APRILIA HIDAYATULLAH PUTRI R

Abstract

ABSTRAK

Pasar otomotif semakin dinamis dengan banyaknya inovasi yang diberikan oleh produsen mobil untuk meningkatkan keselamatan pengemudi seperti tersedianya dual SRS airbags, seatbelt dengan potensioner dan force limiter, pemanas atau pendingin jok, adaptive cruise control, aplikasi iPod yang terintegrasi dan around view monitor. Adapun tujuan dari inovasi adalah untuk memenuhi kebutuhan baru dan memperkuat reputasi perusahaan sebagai innovator melalui upaya menawarkan produk yang lebih baru dan lebih bagus dari pada produk sebelumnya dan mempertahankan daya saing terhadap produk yang ada di pasaran, kemudian untuk menambah variasi produk serta mendatangkan keuntungan bagi perusahaan.

Inovasi dibenak seorang konsumen merupakan sebuah produk baru yang memiliki proses kompleks dan menuntut perencanaan yang matang serta biaya atau harga yang tidak murah. Dengan kata lain, pada tingkat harga tertentu yang telah dikeluarkan, konsumen dapat merasakan manfaat dari produk yang telah dibelinya.

Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan teknik judgmental sampling kepada 220 responden. Skala pengukuran dalam penelitian ini menggunakan skala Likert. Analisis statistik yang digunakan adalah regresi berganda dengan program spss for windows 18.

Berdasarkan hasil analisi data dapat diketahui bahwa inovasi produk dan harga berpengaruh signifikan terhadap minat beli All New Yaris studi di Toyota Auto2000 Waru Sidoarjo.

Kata Kunci : Inovasi produk, harga, minat beli

ABSTRACT

The automotive market is more dynamic with many innovations provided by car manufacturers to improve driver safety such as the availability of dual SRS airbags, seatbelt with potensioner and force limiters, seat heating or cooling, adaptive cruise control, application integrated iPod and around view monitor. The purpose of innovation is to meet the needs of new and strengthen the company's reputation as an innovator through efforts to offer products that are newer and nicer than the previous product and maintain the competitiveness of the products on the market, and to increase the variety of products as well as profitable for the company.

Innovation minds of the consumers is a new product has a complex process and requires careful planning as well as cost or price is not cheap. In other words, at a certain price level that has been issued, consumers can benefit from a product that has been bought.

This type of research is a quantitative research using judgmental sampling technique to 220 respondents. The scale of measurement in this study using a Likert scale. The statistical analysis used is multiple regression with SPSS program for windows 18.

Based on the results of data analysis known that product innovation and price has significant effect on purchase intention All New Yaris (study in Toyota Auto 2000 Waru Sidoarjo).

Keyword : Product innovation, price, purchase intention

Published
2016-08-25
Abstract Views: 55
PDF Downloads: 565