PENGARUH KOMPETENSI, GAYA KEPEMIMPINAN PARTISIPATIF DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. SURYA SEGARA SURABAYA

  • BAHRUL ULLUM MUSTOFA

Abstract

Kinerja karyawan merupakan salah satu faktor utama yang dapat mempengaruhi kemajuan perusahaan. Semakin tinggi kinerja karyawan maka tujuan perusahaan akan semakin mudah dicapai, begitu pula sebaliknya apabila kinerja karyawan rendah maka tujuan itu akan sulit dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh kompetensi, gaya kepemimpinan partisipatif dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan PT. Surya Segara Surabaya. Populasi dalam penelitian adalah seluruh karyawan PT. Surya Segara Surabaya yang berjumlah 79 karyawan. Adapun teknik sampling yang digunakan adalah teknik sampling jenuh dengan semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Analisis data yang digunakan adalah dengan teknik analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan; 2) gaya kepemimpinan partisipatif berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan; 3) budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan; 4) kompetensi, gaya kepemimpinan partisipatif dan budaya organisasi secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.

Kata Kunci: Kompetensi, Gaya Kepemimpinan Partisipatif, Budaya Organisasi dan Kinerja Karyawan.

Employee performance is one of the main factors that could affect the company''s progress. The higher performance of employees it will be easier to achieve the company''s goals, and than if the employees performance is low, the goal will be difficult to achieve. This study aims to investigate the influence of competence, participative leadership style and organizational culture on employee performance PT. Surya Segara Surabaya. The population in the study were all employees of PT. Surya Segara Surabaya which amounted to 79 employees. The sampling technique used sampling saturated with all members of the population used as a sample. Analysis of data used multiple linear regression analysis. The results of this study indicate that 1) competence positive and significant effect on employee performance; 2) participative leadership style positive and significant effect on employee performance; 3) organizational culture positive and significant effect on employee performance; 4) competence, participative leadership style and organizational culture simultaneously positive and significant influence on employee performance.

Keywords: Competence, Participative Leadership Style, Organizational Culture and Employee Performance.

Published
2016-11-17
Abstract Views: 187
PDF Downloads: 352