Pengaruh Metode Experiential Learning, Metode Ceramah dan Motivasi Belajar terhadap Prestasi Belajar Siswa di Lamongan

  • Rachmad Wibowo SMK Negeri 1 Lamongan
Keywords: Metode Experiential Learning, Metode Ceramah, Motivasi Belajar, Prestasi Belajar

Abstract

Penekanan pembelajaran kejuruan pada praktiknya dibandingkan pada teorinya yaitu 60% praktik dan 40% teori. Dengan mengetahui pendidikan sistem ganda atau dual system diharapkan dapat lebih belajar dan menguasai keterampilan profesional. Melihat kondisi riil di sekolah diharapkan prestasi belajar siswa lebih tinggi, oleh karena itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang pengaruh metode experiential learning, ceramah dan motivasi belajar pada pelajaran kearsipan kelas XI SMK Lamongan tahun 2012. Hasil pengujian hipotesis pertama menunjukkan bahwa nilai Sig. (0000) > α = 5%. Jadi, Terdapat pengaruh prestasi belajar Metode Experiential learning dengan menggunakan metode ceramah terhadap hasil belajar siswa dan hasil uji hipotesis kedua menunjukkan bahwa Sig. (0000) > α = 5%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh nilai sig terhadap motivasi dan prestasi belajar. untuk metode interaksi dengan motivasi lebih dari α = 5% (Sig. (0,760) > α = 5%.). Sehingga H0 diterima atau dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat interaksi antara penggunaan metode Experiential learning dan metode ceramah dengan motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa kelas XI mata pelajaran Filing SMK Negeri 1 dan SMK Muhammadiyah Lamongan.

Published
2022-08-31
How to Cite
Wibowo, R. (2022). Pengaruh Metode Experiential Learning, Metode Ceramah dan Motivasi Belajar terhadap Prestasi Belajar Siswa di Lamongan. Journal of Office Administration : Education and Practice, 2(2), 152-159. https://doi.org/10.26740/joaep.v2n2.p152-159
Section
Articles
Abstract Views: 128
PDF Downloads: 99