PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KREDIT KEPEMILIKAN RUMAH PADA BTN KANTOR CABANG SURABAYA KCP MOJOKERTO

  • SENDY OCTAVIA PUSPAJUWITA

Abstract

Peningkatan kualitas merupakan salah satu strategi pemasaran. Sebuah perusahaan diharapkan memiliki satu standar kualitas layanan yang tepat dengan secara rinci memperhatikan kemauan pelanggannya. Penelitian ini bertujuan menyelami pengaruh kualitas layanan terhadap keputusan pembelian kredit kepemilikan rumah di BTN Kantor Cabang Surabaya KCP Mojokerto dimana variabel independen yaitu Tangible (X1), Reliability (X2), Responsiveness  (X3), Assurance (X4), Emphaty (X5) dan variabel dependen yaitu Keputusan Pembelian (Y). Tujuan penelian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan terhadap keputusan pembelian kredit kepemilikan rumah pada BTN Kantor Cabang Surabaya KCP Mojokerto. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 109 responden dari jumlah populasi sebanyak 150 orang pada KPR BTN Kantor Cabang Surabaya KCP Mojokerto. Dari analisis data statistik, indikator-indikator pada penelitian ini bersifat valid dan variabelnya bersifat reliabel. Pada pengujian asumsi klasik model persamaan regresi linier bebas dari  asumsi klasik, data berdistribusi normal dan tidak terjadi heterokedastisitas. Adjusted R-Square sebesar 55% menandakan variabel keputusan pembelian dipengaruhi variabel kualitas layanan, yaitu: Emphaty, Assurance (X4), Reliability (X2), Responsiveness (X3), Tangible (X1) sedangkan sebesar 45% dijelaskan di luar kelima variabel yang digunakan dalam penelitian ini. Teknik data yang digunakan adalah uji analisis regresi linier ganda dengan bantuan SPSS 16 for Windows. Uji F menunjukkan bahwa variabel Tangible (X1), Reliability (X2), Responsiveness  (X3), Assurance (X4), Emphaty (X5) secara simultan berpengaruh positif terhadap Keputusan Pembelian (Y) pada KPR BTN Kantor Cabang Surabaya KCP Mojokerto. Hal tersebut dapat dibuktikan dari nilai sig 0,000 <0,05. Tangible,yReliability,tResponsiveness,sAssurance,fEmphaty terbukti nsecara parsial mempengaruhi keputusan pembelian pada KPR BTN Kantor Cabang Surabaya KCP Mojokerto. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil signifikansi yang dihasilkan variabel Tangible (X1) 0,040, Reliability (X2) 0,012, Responsiveness  (X3) 0,001, Assurance (X4) 0,001, dan Emphaty (X5) 0,000. Nilai signifikansi ini <0,005, maka hipotesis diterima.

 Kata Kunci : Kualitas Layanan, Keputusan Pembelian

Published
2017-01-18
How to Cite
OCTAVIA PUSPAJUWITA, S. (2017). PENGARUH KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KREDIT KEPEMILIKAN RUMAH PADA BTN KANTOR CABANG SURABAYA KCP MOJOKERTO. Jurnal Pendidikan Tata Niaga (JPTN), 5(1). https://doi.org/10.26740/jptn.v5n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 169
PDF Downloads: 359