LAJU KOROSI SEA CHEST GRATE GALVANIS TERHADAP VARIASI WAKTU DAN SALINITAS AIR LAUT

  • BARY JUANG SULAIMAN PUTRA HIDAYAT

Abstract

Abstrak

Indonesia merupakan negara kepulauan, Transportasi air (kapal) merupakan sarana penting yang menghubungkan banyak tempat di negara ini. Sea chest merupakan bagian penting kapal yang berfungsi untuk mengalirkan air laut ke dalam kapal sehingga kebutuhan sistem air laut dapat dipenuhi. Sea chest grate merupakan saringan terluar dari sea chest sebagai pelindung untuk mencegah masuknya benda-benda yang tidak dikehendaki dalam proses desalinasi, terbuat dari material baja galvanis. Sea chest selalu terendam air laut sehingga sangat rentan mengalami korosi. Masalah tersebut yang mendorong peneliti untuk melakukan penelitian uji laju korosi material baja galvanis pada media air laut. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimen di laboratorium bahan bakar dan pengujian material dilakukan di laboratorium FMIPA UNESA dengan menggunakan baja galvanis tipe B dengan ukuran panjang = 50 mm,  lebar = 81,64 mm, tinggi = 2 mm, menggunakan metode kehilangan berat sesuai ASTM G31 – 72 dengan menggunakan air laut Surabaya, Gresik dan Lamongan dan waktu 12, 24, 48 dan 168 jam. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif yaitu menggambarkan hasil penelitian dalam bentuk tabel dan grafik, dan deskriptif kualitatif dengan foto mikro. Hasil penelitian menunjukkan laju korosi terbesar pada air laut Lamongan dengan salinitas 29‰ dan variasi waktu 12 jam sebesar 0,3139 mmpy, laju korosi terkecil pada variasi waktu 168 jam sebesar 0,0440 mmpy. Air laut Gresik mengalami laju korosi yang cukup tinggi dengan salinitas 25‰ variasi waktu 12 jam sebesar 0.2273 dan laju korosi terkecil pada variasi waktu 168 sebesar 0,0331 mmpy. Sedangkan air laut surabaya (salinitas 10‰) mengalami laju korosi yang rendah dari air laut Lamongan dan Gresik dengan variasi waktu 12 jam sebesar 0,2091 mmpy dan terkecil dengan variasi waktu 168 jam sebesar 0,0303 mmpy.

Kata kunci: laju korosi, sea chest, baja galvanis, ASTM G31 – 72.

Published
2017-11-16
Abstract Views: 1919
PDF Downloads: 123