Pengaruh Kecepatan Putar Mesin Centrifugal Casting Pada Proses Pengecoran Aluminium Terhadap Kekerasan dan Porositas

  • LEO RENDIANA PUTRA
  • MOCHAMAD ARIF IRFAI

Abstract

Pada pembuatan pipa metode tradisional masih menggunakan proses bending dan pengelasan untuk membuat sebuah pipa dan pembuatan platnya menggunakan pengecoran tuang sehingga sering terjadinya porositas dan kekerasan yang menurun akibat dari pembekuan yang terlalu lama. Solusinya yaitu membuat pengecoran dengan metode centrifugal casting karena memiliki keunggulan proses pembekuan yang bisa diatur kecepatannya, dapat memproduksi pipa tanpa sambungan, dan Menghasilkan produk coran yang relatif bebas dari gas dan porosity . Proses pengecoran dilakukan dengan mengatur kecepatan putar motor menggunakan variasi kecepatan 500 rpm, 1000 rpm, dan 1500 rpm dengan menggunakan aluminium paduan sebagai bahan utamanya selanjutnya dilebur dengan suhu 600°C hingga mencair dan dituangkan kedalam mesin centrifugal casting. Sebagai pendukung dilakukan uji kekerasan Rockwell, uji porositas, uji Dye penetran, dan uji kebocoran. Hasil penelitian dari pengaruh variasi kecepatan putar 500 rpm, 1000 rpm, dan 1500 rpm berturut-turut sebesar 27,4 HRB, 34,7 HRB, dan 62,7 HRB. Porositas pada variasi kecepatan putar 500 rpm, 1000 rpm, dan 1500 rpm yaitu berturut-turut sebesar 4,3%, 3,4%, dan 2,1%. Pada pengujian dye penetran dapat dilihat semakin cepat putaran mesin maka semakin sedikit porositas pada bagian diameter luar pipa. Pada pengujian kebocoran dengan variasi kecepatan putar 500 rpm, 1000 rpm, dan 1500 rpm tidak ditemukan kebocoran pada pipa tersebut. Simpulan dari penelitian ini bahwa kecepatan putar mesin centrifugal casting mempengaruhi kekerasan dan porositas. Kecepatan putar mesin yang optimum untuk meningkatkan kekerasan terdapat pada kecepatan 1500 rpm dengan kekerasan sebesar 62,7 HRB dan kecepatan putar mesin yang optimum untuk meminimalisir porositas terdapat pada kecepatan 1500 rpm dengan porositas sebesar 2,1%. Saran pada saat pengecoran menggunakan pemanas untuk memanaskan cetakan agar cairan logam aluminium dapat membeku secara merata hingga ujung cetakan.

Kata kunci : centrifugal casting, Aluminium paduan, ASTM E 18

Published
2019-04-01
Section
Articles
Abstract Views: 171
PDF Downloads: 407