EKSPERIMENTAL PENGARUH VARIASI JUMLAH SUDU BERPENAMPANG PLAT DATAR TERHADAP DAYA DAN EFISIENSI TURBIN REAKSI CROSSFLOW POROS HORIZONTAL

  • PEGGY PANJI NUGROHO
  • PRIYO HERU ADIWIBOWO

Abstract

Seiring dengan meningkatnya kebutuhan akan energi listrik serta menipisnya cadangan bahan bakar fosil, maka keadaan tersebut memaksa manusia untuk mencari energi alternatif (renewable energy) yang dapat diperbaharui yang dapat menggantikan bahan bakar fosil. Turbin air adalah salah satu alat yang dapat mengkonversi daya yang dimiliki air dan mengubahnya menjadi energi gerak sehingga menghasilkan listrik. Namun, daya yang dihasilkan turbin crossflow cenderung rendah sehingga perlu adanya pengembangan pada turbin crossflow dengan menggunakan variasi jumlah sudu plat datar. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan memvariasikan jumlah sudu berpenampang plat datar pada turbin crossflow poros horizontal. Jumlah sudu yang digunakan adalah 12, 15 dan 18 yang akan diuji dengan variasi kapasitas air sebesar 12.58 L/s, 11.01 L/s, dan 8.84 L/s dan variasi pembebanan 500 gram, 1000 gram, 1500 gram, dan seterusnya dengan peningkatan pembebanan 500 gram hingga putaran turbin berhenti. Hasil dari penelitian didapatkan turbin dengan jumlah 15 memiliki daya dan efisiensi yang paling optimal dari pada turbin dengan jumlah 12 dan 18. Daya tertinggi dimiliki oleh turbin dengan jumlah sudu 15 yang terjadi pada kapasitas 12.58 L/s dengan pembebanan 7000 gram, memiliki daya sebesar 3,136 Watt. Efisiensi tertinggi juga dihasilkan oleh jumlah sudu 15 pada kapasitas 12.58 L/s dengan pembebanan 7000 gram dengan nilai efisiensi sebesar 58,23%. Hal ini dikarenakan pada jumlah 12 terlalu jauh jarak antar sudunya dan pada jumlah sudu 18 jarak antar sudu terlalu sempit sehingga mengurangi kapasitas penampungan air yang dimiliki untuk mengubah daya air menjadi putaran.

Kata kunci: Crossflow, Daya, Efisiensi, Jumlah Sudu, Turbin.

Published
2020-01-15
Section
Articles
Abstract Views: 36
PDF Downloads: 85