STUDY EKSPERIMEN KOMPARASI VARIASI FORK SPRING IND DAN AHM TERHADAP PENGARUH PERCEPATAN GETARAN

  • Dandy Syah Putra Universitas Negeri Surabaya
  • Diah Wulandari Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak
Sistem suspensi merupakan bagian sepeda motor yang berfungsi menyerap getaran dan kejutan dari permukaan jalan
sehingga meningkatkan keamanan, kenyamanan, dan stabilitas berkendara. Suspensi terdiri dari dua komponen utama
yaitu fork spring dan shock absorber. Dimana fork spring berfungsi untuk menyerap dan meredam kejutan permukaan
jalan, spring harus fleksibel akan tetapi jika terlalu fleksibel dapat mengganggu kenyamanan dalam berkendara,
sehingga memerlukan komponen peredam untuk meredam getaran. Suatu contoh getaran pada fork spring sepeda
motor. Dimana getaran dan kejutan dari permukaan jalan dapat mengakibatkan terjadinya keausan serta dapat
membuat kita merasa tidak nyaman sehingga pengaruh selanjutnya adalah kita mudah kelelahan dalam perjalanan
yang cukup jauh dan waktu yang cukup lama. Dengan adanya permasalahan tersebut penulis melakukan studi
eksperimen untuk memecahkan permasalahan.
Penulis menggunakan metode penelitian secara Study Eksperimen, dengan mencari pengaruh variabel Independen
dan Dependen. Proses pengambilan data dilakukan dengan cara pencatatan data keluaran secara otomatis hasil
pengujian yang selanjutnya membandingkan hasil data keluaran melalui grafik perbandingan dan
mendeskripsikannya menggunakan kalimat sederhana agar mempermudah dalam pemahamannya.
Hasil dari study eksperimen variasi fork spring IND dan AHM mendapatkan hasil tren grafik yang rendah pada fork
spring IND, yang menandakan fork spring IND sangat baik dalam menerima fenomena getaran yang terjadi
dibandingkan dengan fork spring AHM yang memiliki tren lebih tinggi.
Kata Kunci: Getaran, Mode Shape Analyzer, Fork Spring

Author Biographies

Dandy Syah Putra, Universitas Negeri Surabaya

Universitas Negeri Surabaya

Diah Wulandari, Universitas Negeri Surabaya

Universitas Negeri Surabaya

Published
2022-07-22
Abstract Views: 57
PDF Downloads: 53