UNJUK KEMAMPUAN METALLIC CATALYTIC CONVERTER BERBAHAN DASAR KUNINGAN BERLAPIS NIKEL TERHADAP PERFORMA MESIN, REDUKSI EMISI GAS BUANG, DAN TINGKAT KEBISINGAN SEPEDA MOTOR YAMAHA V-IXION TAHUN 2011

  • SEPTIAN DWI SULISTIONO

Abstract

Gas buang kendaraan bermotor terdiri atas zat yang tidak beracun, seperti nitrogen (N2), karbondioksida  (CO2), dan uap air (H2O).  Sedangkan  zat beracun yang dihasilkan kendaraan bermotor, seperti karbon monoksida (CO), hidrokarbon (HC), nitrogen oksida (NOx), dan yang paling berbahaya adalah timbal (Pb). Tuntutan pemerintah akan ambang batas emisi gas buang menjadikan pabrikan kendaraan bermotor menambahkan teknologi untuk membuat kendaraan menjadi  lebih ramah lingkungan. Seperti penambahan teknologi EFI dan catalytic converter pada knalpot kendaraan yang pada intinya untuk mengurangi emisi gas buang yang dihasilkan kendaraan. Tujuan penelitian ini  adalah untuk mengetahui seberapa besar reduksi emisi gas buang, performa mesin, dan tingkat kebisingan dengan menggunakan metallic catalytic converter berbahan dasar kuningan berlapis nikel pada sepeda motor Yamaha V-ixion tahun 2011.

Penelitian ini adalah penelitian eksperimen (experimental research). Obyek penelitian adalah Yamaha V-ixion tahun 2011. Penelitian dilakukan di Laboratorium Pengujian Performa Mesin Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya. Instrumen penelitian adalah exhaust gas analyzer, rpm counter dan oil temperature meter, chasis dynamometer, dan 4 in 1 multi-function environment meter. Untuk mendapatkan data penelitian yang akurat, pengujian performa mesin berdasarkan SAE J1349, pengukuran emisi gas buang bedasarkan SNI 19-7118.3-2005, dan pengukuran tingkat kebisingan berdasarkan SAE J1287. Analisis data menggunakan metode deskriptif kuantitatif.

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan metallic catalytic converter berbahan kuningan berlapis nikel pada sepeda motor Yamaha V-ixion tahun 2011 dapat mereduksi emisi CO dan HC. Reduksi emisi CO rata-rata katalis 3 mm sebesar 23,17%, 5 mm sebesar 31,69%, dan 7 mm sebesar 22,05%. Reduksi emisi HC rata-rata katalis 3 mm sebesar 24,85%, 5 mm sebesar 35,26%, dan 7 mm sebesar 27%. Rata-rata peningkatan torsi katalis 3 mm sebesar 4,78%, 5 mm sebesar 4,31%, dan 7 mm sebesar 4,30%. Rata-rata peningkatan daya efektif katalis 3 mm sebesar 5,45%, 5 mm sebesar 5,23%, dan 7 mm sebesar 5,27%. Rata-rata peningkatan tingkat kebisingan katalis 3 mm sebesar 6,56%, 5 mm sebesar 8,72%, dan 7 mm sebesar 10,57%.

Kata kunci: Metallic catalytic converter, kuningan, nikel, emisi gas buang, performa mesin, dan tingkat kebisingan.

Published
2014-03-31
Abstract Views: 79
PDF Downloads: 124