STUDI KEPUSTAKAAN PENERAPAN KONSELING NEURO LINGUISTIC PROGRAMMING (NLP) DALAM LINGKUP PENDIDIKAN

  • MILLA TUNNA IMAH
  • BUDI PURWOKO

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keberhasilan dari penerapan konseling Neuro Linguistic Programming (NLP) dalam lingkup pendidikan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kepustakaan. Dengan metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi. Untuk menjaga ketepatan pengkajian dan mencegah kesalahan informasi dalam analisis data, maka dilakukan pengecekan antar pustaka dan membaca ulang pustaka serta memperhatikan masukan pembimbing.

Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut : 1) penerapan NLP tebukti dapat membantu konselor untuk menangani masalah yang dialami oleh siswa. 2) prosedur yang digunakan adalah prosedur yang terdapat pada teknik NLP, misalnya teknik reframing, anchoring, rapport, criteria, cause and effect, complex equivalence, presuppositions, pacing current experience, neuro logical level dan mirroring. 3) metode atau teknik yang digunakan pada konseling NLP diantaranya reframing, anchoring, rapport, criteria, cause and effect, complex equivalence, presuppositions, pacing current experience, neuro logical level dan mirroring. 4) ruang lingkup dan sasaran dari konseling NLP adalah siswa SD sampai Perguruan Tinggi dan guru. 5) penerapan konseling NLP direkomendasikan kepada guru.

Kata Kunci: Konseling, Neuro Linguistic Programming (NLP)

Published
2018-05-09
Abstract Views: 224
PDF Downloads: 219