PENERAPAN BIMBINGAN KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA TENTANG PENYALAHGUNAAN NARKOBA

  • Amalia Artha Evada Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Usia remaja menjadi sasaran strategis tindak penyalahgunaan narkoba. Sekolah sebagai lembaga pendidikan memiliki peran penting dalam penyampaian informasi tentang penyalahgunaan narkoba. Tujuan dari penelitian yaitu menerapkan layanan bimbingan kelompok melalui teknik diskusi dalam meningkatkan pemahaman siswa tentang penyalahgunaan narkoba. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode pre-eksperimental dan menggunakan bentukone group pretest-posttest design. Penentuan subjek penelitian dilakukan dengan teknik purposive sampling dengan indikasi siswa yang mendapatkan skor hasil angket terendah dan diperoleh sejumlah sepuluh siswa.Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik non parametrik analisis uji wilcoxon menggunakan aplikasi SPSS versi 23. Analisis penelitian ini menunjukkan hasil nilai Asymp.Sig(2-tailed) sebesar 0,005 dimana angka tersebut kurang dari batas kritis penelitian sebesar 0,05. Maka, dapat dilihat 0,005 < 0,05 yang berarti Ha diterima dan Ho ditolak.Sehingga dapat ditarik kesimpulan layanan bimbingan kelompok dengan teknik diskusi dapat meningkatkan pemahaman siswa tentangĀ  penyalahgunaan narkoba siswa kelas XI SMK PGRI 2 Bojonegoro. Berdasarkan hasil kesimpulan tersebut diharapkan penelitian ini dapat menjadi referensi bagi peneliti lain.

Kata Kunci: Bimbingan kelompok, teknik diskusi, penyalahgunaan narkoba.

Published
2023-01-29
Section
Articles
Abstract Views: 73
PDF Downloads: 173