PENGEMBANGAN MEDIA GAME EDUKASI MENGGUNAKAN APLIKASI ADOBE FLASH PADA KD PENGGAMBARAN 3 DIMENSI DI KELAS XI DESAIN PEMODELAN DAN INFORMASI BANGUNAN

  • MUHAMMAD YULIANTO

Abstract

Media pembelajaran game edukasi menggunakan aplikasi adobe flash pada KD penggambaran 3 dimensi merupakan media pembelajaran yang melibatkan siswa untuk belajar mandiri. Media pembelajaran ini menggunakan apilikasi Corel Draw X6 dan Adobe Flash CS6. Penelitian ini bertujuan untuk mencari konsep pengembangan media pembelajaran game edukasi yang dapat digunakan dalam pembelajaran.

Penelitian ini menggunakan metode pengembangan Research and Development dengan enam langkah pengembangan yaitu (1) Potensi dan Masalah (2) Pengumpulan data (3) Desain Produk (4) Validasi Desain (5) Revisi Desain (6) Uji Coba Produk.

Hasil pengembangan Media game edukasi (quiz game) adalah media pembelajaran yang memiliki konsep sebagai media Interaktif. Media game edukasi memfasilitasi siswa untuk belajar secara mandiri dan menyenangkan dengan mengerjakan soal-soal yang dapat dikerjakan secara acak dan akan mendapat feedback berupa pembahasan pada setiap soal.






Published
2019-09-04
Section
Articles
Abstract Views: 111
PDF Downloads: 138