https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/issue/feed Jurnal Kajian Pendidikan Teknik Bangunan 2024-06-30T09:23:38+00:00 Heri Suryaman, S.Pd., M.Pd. journal.jtsunesa@gmail.com Open Journal Systems <p>Jurnal JKPTB merupakan kumpulan dokumentasi informasi mengenai berbagai macam mata kuliah dan mata pelajaran, diskusi pendidikan, temuan penelitian dan penyebaran pemikiran. Jurnal ini bermanfaat sebagai bahan pengajaran dan bahan belajar untuk siswa dan mahasiswa yang ingin menyelesaikan tugas akhir,laporan akhir, skripsi, refarat dan berbagai macam tugas-tugas dalam perkuliahan.Ejournal.unesa.ac.id hadir untuk memenuhi kebutuhan akan berbagai macam jurnal tentang pendidikan. Dalam situs Jurnal Pendidikan ini anda dapat menemukan berbagai macam jurnal dalam bentuk PDF dan Doc.</p> https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/59319 Hasil Belajar Estimasi Biaya Konstruksi Berdasarkan Gaya Kognitif Siswa 2024-05-04T01:40:37+00:00 Mirotus Sakdiah mirotus20006@mhs.unesa.ac.id Gde Agus Yudha Prawira Adistana gdeadistana@unesa.ac.id <p>Hasil observasi kegiatan pembelajaran EBK kelas XII KGSP di SMK Negeri 5 Surabaya menunjukkan bahwa beberapa siswa dengan karakteristik yang berbeda masih mengalami kesulitan untuk menganalisis dan menyelesaikan masalah dalam perhitungan estimasi biaya konstruksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar antara siswa dengan gaya kognitif <em>FI</em> dan gaya kognitif <em>FD </em>dalam pembelajaran EBK. Dalam penelitian ini, diterapkan metode <em>Quasi Experimental Design-Posttest Only Control Design-Factorial Experimental 2x2</em> pada 71 sampel. Pengumpulan data dilakukan melalui <em>post-test</em> hasil belajar dengan instrumen <em>essay</em> dan uji gaya kognitif dengan instrumen <em>GEFT</em> untuk mengklasifikasikan gaya kognitif. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan pendekatan Anava 2 jalur dengan bantuan <em>SPSS</em> <em>20</em>. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan nilai signifikansi 0,0001 &lt; 0,05 yang artinya H<sub>0</sub> ditolak dan H<sub>a</sub> diterima yang menginterpretasikan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa dengan gaya kognitif <em>FI</em> dan gaya kognitif <em>FD </em>dalam pembelajaran EBK.</p> <p>&nbsp;</p> <p><strong>Kata Kunci: </strong>Gaya Kognitif, Hasil Belajar, Estimasi Biaya Konstruksi.</p> 2024-05-04T01:35:06+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/59576 Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning Berbantukan Aplikasi WPS Office Pada Materi Perencanaan Kebutuhan Tenaga Kerja Konstruksi 2024-06-03T03:02:36+00:00 Muhammad Luthfi Adika muhammad.19012@mhs.unesa.ac.id Agus Wiyono aguswiyono@unesa.ac.id <p>Model pembelajaran tradisional cenderung tidak relevan dan menyebabkan kejenuhan sehingga berdampak negatif pada hasil belajar siswa. Untuk menanggulanginya, diperlukan pendekatan interaktif yang memanfaatkan pengalaman nyata guna meningkatkan pemahaman dalam menerapkan materi yang dipelajari oleh siswa, salah satunya adalah model <em>Project Based Learning</em> (PjBL) yang didukung oleh aplikasi WPS Office agar dapat meningkatkan efisiensi serta efektivitas pembelajaran. Penelitian ini ditujukan untuk mendapat uraian terperinci terhadap tiga hal, yakni: (1) Keterlaksanaan penerapan model pembelajaran <em>project base learning</em> (PjBL) berbantukan aplikasi <em>WPS Office</em> pada materi perencanaan kebutuhan tenaga kerja konstruksi di SMK Negeri&nbsp; 3 Surabaya, (2) Perbedaan hasil belajar peserta didik yang menggunakan model pembelajaran <em>project base learning</em> (PjBL) berbantukan aplikasi <em>WPS Office</em> dan peserta didik yang menggunakan model pembelajaran <em>konvensional</em> pada materi perencanaan kebutuhan tenaga kerja konstruksi di SMK Negeri&nbsp; 3 Surabaya, (3) Respon peserta didik terhadap penggunaan model <em>pembelajaran project base learning</em> (PjBL) berbantukan aplikasi <em>WPS Office</em> pada materi perencanaan kebutuhan tenaga kerja konstruksi di SMK Negeri&nbsp; 3 Surabaya. Teknik Pengumpulan data yang digunakan untuk mendapatkan informasi dan data selama penelitian yaitu observasi, wawancara, angket dan <em>postest</em>. Metode penelitian yang digunakan ialah metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen sebenarnya (<em>true experiment</em>) dengan desain penelitian<em> posttest-only control group design.</em> Hasil penelitian ini ditemukan bahwa nilai rerata keterlaksanaan model PjBL bagi guru mencapai 97% sedangkan bagi siswa 96% kedua nilai ini termasuk dalam kategori “sangat baik”. Melalui data statistik, rata-rata nilai siswa kelas eksperimen adalah 90,28 sementara rata-rata nilai siswa kelas kontrol adalah 80,83. Menurut hasil uji <em>Independent Sample T-Test</em> dijumpai perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa yang menggunakan model PjBL berbantukan aplikasi WPS Office dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional, dimana hasil signifikansi yang diperoleh sebesar 0,004 sehingga &lt; 0,05. Adapun respon siswa terhadap model pembelajaran PjBL berbantukan aplikasi WPS Office mendapatkan nilai rerata 83,1% dalam kategori “sangat baik”.</p> <p><strong>Kata Kunci: </strong><em>Project Based Learning</em>, WPS Office, Keterlaksanaan, Hasil Belajar, Respon Siswa.</p> 2024-06-03T02:58:46+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/59851 Pengembangan Jobsheet Beton Berbahan Dasar Abu Terbang pada Mata Kuliah Teknologi Beton dan Praktikum 2024-06-05T04:16:57+00:00 Muhammad Sultonul Khakim sultonulmuhammad@gmail.com Arie Wardhono ariewardhono@unesa.ac.id <p class="abstrak"><span lang="EN-US">Keterbatasan bahan ajar dalam pembelajaran praktik beton berbahan dasar abu terbang menjadikan pembelajaran tidak efektif. Sehingga, dibutuhkan <em>jobsheet</em> sebagai bahan ajar yang mampu mendukung pembelajaran praktik. <em>Jobsheet</em> beton berbahan dasar abu terbang adalah kumpulan lembar kerja praktikum beton berbahan dasar abu terbang yang memuat tujuan praktikum, pedoman keselamatan kerja, informasi singkat tentang beton berbahan dasar abu terbang, alat dan bahan yang digunakan, serta langkah atau petunjuk kerja. Penelitian ini merumuskan kelayakan, keefektifan yang ditinjau dari hasil belajar, dan respon mahasiswa terhadap pengembangan jobsheet dengan menggunakan metode 4D. Hasil penelitian berupa kelayakan <em>jobsheet</em> oleh ahli dinyatakan sangat layak dengan rerata 89,76%, efektivitas <em>jobsheet</em> yang ditinjau dari hasil belajar dinyatakan sangat efektif dengan rerata 100%, dan respon mahasiswa terhadap <em>jobsheet</em> dinyatakan sangat setuju dengan rerata 87,04%. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa <em>jobsheet</em> beton berbahan dasar abu terbang ini layak digunakan dalam pembelajaran praktik pada mata kuliah teknologi beton dan praktikum.</span></p> 2024-06-05T04:16:57+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/59860 Pengembangan Bahan Ajar Jobsheet Mix Design Mortar Berbahan Dasar Abu Terbang pada Mata Kuliah Teknologi Beton dan Praktikum 2024-06-07T03:32:02+00:00 Moch. Kelfin Viernanda moch.kelfin.20027@mhs.unesa.ac.id Arie Wardhono ariewardhono@unesa.ac.id <p>Permasalahan yang terjadi pada mata kuliah teknologi beton dan praktikum yaitu belum tersedianya jobsheet yang terkait dengan mix design mortar berbahan dasar abu terbang, sehingga hanya mengandalkan dosen untuk melakukan praktikum. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan bahan ajar jobsheet dan mengetahui kelayakan jobsheet mix design mortar berbahan dasar abu terbang pada mahasiswa S1 Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Surabaya. Dalam penelitian ini menggunakan 4D (four-D) untuk metode penelitian dengan 4 tahapan yaitu define, design, develop, desseminate. Subyek pada penelitian ini adalah mahasiswa S1 Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Surabaya angkatan 2022 yang mengambil mata kuliah teknologi beton dan praktikum sebanyak 42 mahasiswa. Hasil penelitian ini didapatkan persentase 94% dengan kriteria sangat layak untuk aspek materi dan 77% dengan kriteria layak untuk aspek media. Sedangkan untuk respon mahasiswa terhadap bahan ajar jobsheet mix design mortar berbahan dasar abu terbang ini mendapatkan persentase 88% dengan kriteria sangat layak. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa jobsheet mix design mortar berbahan dasar abu terbang dinyatakan layak menjadi bahan ajar yang dapat membantu kegiatan praktikum.</p> 2024-06-07T03:29:39+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/59978 Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Construct 2 Pada Materi Perencanaan Kebutuhan Tenaga Kerja Konstruksi Rumah Satu Lantai 2024-06-07T03:39:25+00:00 Seto Dwi Pamungkas seto.19009@mhs.unesa.ac.id Suprapto Suprapto suprapto@unesa.ac.id <p>Hasil dari pengamatan pada saat Pengenalan Lingkungan Persekolahan yang dilakukan di SMK Negeri 3 Surabaya didapatkan bahwasanya masih terdapat kegiatan belajar mengajar yang menggunakan media pembelajaran berupa papan tulis sehingga terkesan monoton dan siswa merasa kesulitan untuk memahami materi dikarenakan media pembelajaran yang dipakai bersifat sekali simak. Berdasarkan permasalahan tersebut, penelitian ini berupaya untuk memberikan stimulus agar proses pembelajaran dapat berjalan sesuai capaian pembelajaran yang dicanangkan yaitu dengan inovasi mengembangkan sebuah media pembelajaran berbasis <em>construct</em> 2. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis <em>construct</em> 2, serta mengetahui peningkatan hasil belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan model pengembangan <em>Borg and Gall</em> dan soal tes hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan yaitu menghasilkan produk berupa aplikasi bernama <em>“Estimate Room”</em>, dan hasil belajar peserta didik pada saat <em>Pre-Test</em> mendapatkan rerata kelas 65,5, sedangkan pada saat <em>Post-Test</em> mendapatkan rerata kelas 87,17.</p> 2024-06-07T03:38:29+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/60072 PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN VIDEO ANIMASI PADA MATA PELAJARAN KONSTRUKSI DAN UTILITAS GEDUNG PROGRAM KEAHLIAN DPIB 2024-06-13T23:17:07+00:00 Hafiyan Naufal Adhistya hafiyan.18011@mhs.unesa.ac.id Gde Agus Yudha Prawira Adistana gdeadistana@unesa.ac.id <p class="abstrak"><span lang="EN-US">Konstruksi dan Utilitas Gedung memfokuskan pada segala aspek desain bangunan dalam bentuk gambar. Salah satu topik utama dalam mata pelajaran ini adalah instalasi listrik. Sayangnya, penggunaan media dalam pembelajaran masih minim pemanfaatan teknologi modern dan lebih banyak mengandalkan metode konvensional seperti ceramah. Penelitian ini bertujuan mengembangkan media pembelajaran berbasis video animasi menggunakan aplikasi Canva. Tujuannya adalah untuk mengevaluasi prosedur pengembangan ahli, serta respon siswa terhadap media video tutorial dalam mata pelajaran konstruksi dan utilitas gedung. Penelitian ini menggunakan model 4D dari Thiagarajan dan Semmels (1974). Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan kuesioner. Validasi perangkat pembelajaran dilakukan oleh ahli, yaitu seorang dosen Pendidikan Teknik Bangunan di Unesa dan seorang pendidik mata pelajaran konstruksi dan utilitas gedung kelas XI DPIB SMKN 1 Sidoarjo. Kuesioner respon siswa diisi oleh 34 siswa kelas XI DPIB SMKN 1 Sidoarjo. Hasil menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran mendapatkan persentase kelayakan 87,50% “Sangat Layak”, dan media pembelajaran mendapatkan 85,63% “Sangat Layak”. Maka dari itu, dapat ditarik kesimpulan bahwa perangkat pembelajaran layak diuji coba, dan media video animasi mendapatkan respon sangat baik dari siswa dengan persentase 81,95%, menjadikannya sangat layak digunakan untuk materi instalasi listrik.</span></p> 2024-06-13T23:16:13+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/60147 HUBUNGAN MINAT DAN BAKAT PEMILIHAN KOMPETENSI KEAHLIAN KONSTRUKSI GEDUNG, SANITASI DAN PERAWATAN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA 2024-06-30T09:23:38+00:00 Amanda Helen Angelina Hidayanto amanda.20038@mhs.unesa.ac.id Soeparno Soeparno soeparno@unesa.ac.id <p>Permasalahan yang terjadi pada peserta didik kelas XII Konstruksi Gedung, Sanitasi, dan Perawatan Terhadap Hasil Belajar Siswa (KGSP) SMK Negeri 5 Surabaya yaitu terdapat beberapa peserta didik yang mempunyai nilai kurang dari Kriteria Ketentuan Minimal (KKM). Hasil observasi dan wawancara singkat mengatakan beberapa anak merasa salah dalam pemilihan kompetensi keahlian maka memiliki pengaruh dalam hasil belajar peserta didik. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mencari tahu faktor minat dan bakat peserta didik dapat mempengaruhi hasil belajarnya. Selain itu fokus penelitian yang terdapat dalam penelitian ini yaitu untuk mengevaluasi tindakan tes minat dan bakat sebelum atau sesudah peserta didik dinyatakan diterima dalam SMK Negeri 5 Surabaya. Untuk penelitian ini, dimanfaatkan metode penelitian kuantitatif menggunakan analisis korelasi dan regresi ganda. Pengumpulan data yang dilakukan menggunakan tes minat dan bakat akan diolah dalam software SPSS versi 26. Hasil analisis menunjukan adanya pengaruh secara signifikan antara pemilihan kompetensi keahlian faktor minat dan bakat terhadap hasil belajar peserta didik. Untuk penelitian ini dinyatakan H0 ditolak dan Ha diterima dengan hasil nilai signikansi 0,009 &lt; 0,05. Besaran pengaruh pemilihan kompetensi keahlian berdasarkan minat dan bakat terhadap hasil belajar sejumlah 15,2% serta sisanya dipengaruhi dari faktor lainya .</p> 2024-06-30T09:23:38+00:00 ##submission.copyrightStatement## https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-kajian-ptb/article/view/59590 PENGEMBANGAN MEDIA EVALUASI BERBASIS QR CODE DENGAN MODEL MANTAP PADA MATA PELAJARAN PELAKSANAAN PENGAWASAN KONSTRUKSI DAN PROPERTI SMKN 3 SURABAYA 2024-05-21T01:23:02+00:00 Arvieka Sabilla Putri Setiadi viekasetiadi@gmail.com Gde Agus Yudha Prawira Adistana gdeadistana@unesa.ac.id <p>Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang dilatarbelakangi dari permasalahan bahwa masih ditemukan siswa melakukan tindak kecurangan pada saat pelaksanaan evaluasi harian yang mempengaruhi pada rendahnya motivasi belajar siswa. Diperlukan adanya pengembangan alat evaluasi dengan keketatan yang tinggi yaitu dengan pengembangan media <em>QR Code</em>. Tujuan penelitian ini ialah untuk menghasilkan media evaluasi berbasis <em>QR Code</em>, mendeskripsikan kelayakan media evaluasi, mendeskripsikan hasil belajar ranah afektif pada saat pelaksanaan assessment, dan mengetahui respons siswa terhadap media evaluasi <em>QR Code</em>. Metode yang digunakan pada penelitian ini ialah metode penelitian 5 tahap Mantap yang terdiri dari penelitian pendahuluan, pengembangan model, uji validitas model, uji efektifitas, dan diseminasi. Subyek penelitian yaitu siswa jurusan bisnis konstruksi dan properti di SMKN 3 Surabaya berjumlah 35 siswa. Instrumen penelitian menggunakan observasi dan wawancara, validasi dan penilaian <em>QR Code</em>, lembar observasi hasil belajar ranah afektif, serta lembar respons siswa. Hasil media evaluasi berupa <em>QR Code</em> telah divalidasikan oleh ahli dalam bidang bisnis konstruksi dan properti. Media dinyatakan layak digunakan sebagai media evaluasi dengan persentase 87,5% dengan kategori sangat layak. Hasil observasi ranah afektif dari pengembangan <em>QR Code</em> memperoleh nilai 18 dengan kategori sangat baik. Hasil respons siswa diperoleh persentase 92,4% dengan kategori sangat menarik. Kesimpulan berdasarkan hasil penelitian ini adalah media <em>QR Code</em> dinyatakan layak digunakan sebagai media evaluasi, sehingga pelaksanaan evaluasi memiliki tingkat keketatan yang tinggi sehingga mengurangi siswa mencontek dalam pelaksanaan <em>assessment</em>. Saran untuk program sejenis selanjutnya ialah untuk dilakukan pengembangan lebih lanjut dengan pokok bahasan lainnya dengansasaran yang lebih luas.</p> 2024-05-21T01:22:28+00:00 ##submission.copyrightStatement##