RANCANG BANGUN APLIKASI PEMESANAN KAOS CUSTOM MENGGUNAKAN FABRIC JS DAN PEMBAYARAN MELALUI MIDTRANS PAYMENT GATEWAY

  • Mochtar Luthfi Universitas Negeri Surabaya
  • Asmunin Asmunin Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Perusahaan sablon semakin hari semakin berkembang dan juga inovatif. Usaha sablon kini digandrungi oleh kebanyakan orang terutama anak remaja saat ini. Dikarenakan banyak anak muda ingin berbisnis di bidang tersebut. Dengan perkembangan tersebut, “Bank Indonesia memprediksi 24,7 juta orang memilih berbelanja online. Nilai transaksi e-commerce diprediksi mencapai Rp 144 triliun pada 2018” (Deddy,2017).  Tingginya minat masyarakat untuk berbelanja online dipicu oleh kemajuan teknologi. Dan juga memiliki metode pembayaran yang mudah dan banyak pilihan. Contoh payment gateway yang di minati yaitu midtrans. Belanja online makin diminati karena menguntungkan pelaku dari segi finansial contohnya perusahaan sablon online yang mudah dan hemat waktu karena di dalam website custom sablon online terdapat FabricJS yang memudahkan user dalam mengcustom kaos sablon meskipun pelanggan tersebut tidak dapat menggambar karena pada FabricJS kita dapat mengatur skala, memindahkan gambar dan memutar-mutar gambar yang terdapat di atas canvas selain itu FabricJS dapat mengubah warna, melakukan transparansi pada objek, dan memanipulasi objek. Sablon merupakan teknik mencetak tinta di atas media kaos/jaket dengan alat bantu screen dan sering disebut film sablon.

Kata Kunci: Sablon Kaos, website, manajemen proses pemesanan

Author Biographies

Mochtar Luthfi, Universitas Negeri Surabaya

D3 Manajemen Informatika, Fakultas Teknik

Asmunin Asmunin, Universitas Negeri Surabaya

Teknik Informatika, Fakultas Teknik

Published
2021-02-05
Section
Articles
Abstract Views: 442
PDF Downloads: 383