IMPLEMENTASI NETWORK MONITORING SYSTEM MENGGUNAKAN LIBRENMS BERBASIS DOCKER CONTAINER

  • Alfian Tegar Putra Afandi Manajemen Informatika, Universitas Neger Surabaya
  • Asmunin Asmunin Manajemen Informatika, Universitas Neger Surabaya

Abstract

Dalam sebuah instansi, jaringan selalu dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan transfer data dan sinkronasi dari setiap perangkat yang dipakai. Terutama pada era pandemi covid-19 hampir segala kegiatan dilakukan secara daring menyebabkan peningkatan penggunaan jaringan pada instansi. Hal ini tentu harus didukung dengan pemantauan secara intensif terhadap perangkat jaringan pada sebuah instansi untuk menjaga layanan tersebut agar tetap stabil saat digunakan oleh pengguna. Salah satu hal yang dapat dilakukan adalah penerapan Network Monitoring System yang bertujuan untuk memantau kondisi pada perangkat jaringan apakah dalam keadaan baik ataupun sebaliknya dengan bantuan aplikasi Librenms. Librenms merupakan aplikasi pemantau jaringan yang bersifat open source dan memiliki banyak fitur. Seperti: dapat melakukan pemindaian perangkat jaringan secara otomatis, pemantauan terhadap kondisi trafik penggunaan data, pemantauan kondisi pada perangkat jaringan yang direpresentasikan menggunakan Rrdtool sebagai pembuat grafik. Sistem ini juga dapat berjalan pada platform docker yang didalamnya terdapat aplikasi librenms beserta aplikasi pendukung lainnya yang dikonfigurasi dan dijalankan secara bersamaan menggunakan docker compose. Dengan adanya docker, aplikasi yang dijalankan dapat berjalan secara terisolasi dalam sebuah container tanpa memerlukan hypervisor dan OS tambahan, sehingga dapat mengurangi penggunaan sumber daya komputer server dalam menjalankan virtualisasi. Hasil pengujian membuktikan bahwa aplikasi librenms yang dijalankan menggunakan docker dapat berjalan dengan baik serta dapat melakukan pemantauan kondisi trafik data dan pemantauan kondisi resource, dan juga mampu melakukan sistem peringatan pada perangkat yang memudahkan administrator melakukan pemantauan jaringan.

Kata Kunci: Network Monitoring System, Librenms, SNMP, Docker.

 

Published
2021-11-30
Abstract Views: 249
PDF Downloads: 688