Rancang Bangun Sistem Informasi Persuratan berbasis Web di Fakultas Vokasi Universitas Negeri Surabaya

  • Dyahayu Retno Wulan Manajemen Informatika, Fakultas Vokasi, Universitas Negeri Surabaya
  • Salamun Rohman Nudin Manajemen Informatika, Fakultas Vokasi, Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Pengelolaan surat dan arsip merupakan salah satu aktivitas yang sering ditangani oleh sebuah organisasi, institusi, dan perusahaan. Salah satu pelayanan yang dilakukan oleh staf Tata Usaha Fakultas Vokasi Universitas Negeri Surabaya adalah permohoan persuratan. Ada enam macam surat yang bisa diajukan oleh seluruh sivitas akademika dalam lingkup Fakultas Vokasi Universitas Negeri Surabaya, yaitu Surat Keterangan Mahasiswa Aktif, Surat Keterangan Tunjangan Anak pada Gaji Orang Tua, Surat izin Magang KKN Tematik, Surat Izin Magang/PKL, Surat Izin Observasi Mata Kuliah, dan Surat Izin Observasi Tugas Akhir. Saat ini, prosedur pengajuan surat tersebut masih dilakukan secara konvensional melalui template yang diunduh secara manual pada situs fakultas. Pengembangan Aplikasi pengajuan surat dimaksudkan agar sistem tata kelola permohonan menjadi lebih efisien. Pengembangan aplikasi pengajuan surat menggunakan Laravel sebagai Framework. Penggunaan teknologi meliputi bahasa pemrograman PHP dan My SQL untuk menyimpan basis data. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan Aplikasi di Fakultas Vokasi Universitas Negeri Surabaya. Tahap pengembangan dilakukan dengan menerapkan siklus pengembangan sistem yang menyadur model prototyping.

 Kata kunci— Aplikasi Pengajuan Surat, Laravel, PHP, Prototyping, Website

Published
2023-07-31
Section
Article
Abstract Views: 27
PDF Downloads: 19