Analisa Dan Perancangan User Interface (UI)/User Experience (UX) Website E-Commerce pada Clothing Line “Poracota” dengan Metode User Centered Design (UCD) dan Single Ease Question (SEQ)
Abstract
Tantangan dalam menciptakan pengalaman pengguna yang optimal dan efisiensi transaksi di platform e-commerce dapat memengaruhi kesuksesan dan keberlangsungan usaha. Desain user interface (UI) dan user experience (UX) yang efektif adalah kunci untuk mengatasi permasalahan ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan UI dan UX dari website “Poracota” menggunakan pendekatan User-Centered Design (UCD) dan mengevaluasi hasilnya melalui Single Ease Question (SEQ) untuk menilai aksesibilitas dan kemudahan penggunaan. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa prototipe desain e-commerce Poracota memperoleh rating keseluruhan sebesar 84,52% yang berarti acceptable dengan grade B dan berada pada range excellent, menunjukkan bahwa prototipe ini ramah pengguna dan memiliki tingkat usability yang tinggi.
Kata kunci : E-Commerce, UI/UX, User Centered Design, Single Ease Question, Clothing Line.
Downloads
Abstract views: 258
,
PDF Downloads: 185

