Rancang Bangun Sistem Pelayanan Administrasi Kepegawaian di Dinas Lingkungan Hidup dan Pangan Kabupaten Magetan dengan Metodologi Rapid Application Development (RAD)
Abstract
Pemanfaatan teknologi informasi saat ini
mengalami peningkatan salah satunya pada Dinas
Lingkungan Hidup dan Pangan Kabupaten Magetan pada
pelayanan administrasi kepegawaiannya. Saat ini pelayanan
pada dinas tersebut lebih mudah karena pegawai hanya
perlu mengunggah dokumen persyaratan yang telah di scan
pada folder Drive yang telah disiapkan. Namun sistem
pelayanan saat ini masih memiliki kekurangan, sistem
memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yaitu Google Sheet dan
Google Drive yang membuat database menjadi ganda atau
terpecah. Dengan ini penulis merencanakan sebuah Sistem
Pelayanan Administrasi Kepegawaian berbasis Website pada
Dinas Lingkungan Hidup dan Pangan Kabupaten Magetan.
Dalam pengembangannya penulis menggunakan metodologi
Rapid Application Development (RAD) karena metodologi
tersebut memiliki kelebihan dapat mempersingkat waktu
dalam pengembangannya. Pengembangan dilakukan dengan
melakukan wawancara pada Dinas Lingkungan Hidup dan
Pangan Kabupaten Magetan khususnya pada Subbagian
Umum dan Kepegawaian terkait kebutuhan yang perlu
diterapkan pada sistem yang baru. Lalu dilanjutkan dengan
desain sistem menggunakan plaform Figma yang
menghasilkan prototype. Sistem yang telah disetujui akan
dibangun oleh penulis sesuai dengan hasil akhir prototype.
Penulis akan menguji sistem baru tersebut dengan
menggunakan metode Blackbox Testing untuk melakukan
pengujian fitur dan kegunaan. Serta menggunakan System
Usability Scale untuk mengetahui tingkat kepuasan
pengguna terutama pegawai Dinas Lingkungan Hidup dan
Pangan Kabupaten Magetan dengan menggunakan
kuesioner.
Downloads

