PENGEMBANGAN PERANGKAT MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GI DENGAN STRATEGI COURSE REVIEW HORAY

  • MELINA djayanti DJAYANTI Jurusan Teknik Elektro FT unesa

Abstract

Abstrak

Penelitian ini merupakan pengembangan perangkat model pembelajaran kooperatif tipe GI dengan strategi course review horay yang bertujuan untuk mengetahui kelayakan pengembangan perangkat model pembelajaran kooperatif tipe GI dengan strategi course review horay dan mengetahui hasil belajar siswa terhadap perangkat pembelajaran serta respon siswa pada standar kompetensi memperbaiki radio penerima di SMKN 7 Surabaya.

Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan. Model pengembangan dalam penelitian ini mengacu pada model penelitian dan pengembangan atau R&D (research and development). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Quasi Experimental Design. Dalam penelitian ini menggunakan dua kelas, yaitu kelas kontrol dan kelas eksperimen dengan subyek penelitian siswa kelas XI TAV.

Dari penelitian yang dilakukan, diperoleh hasil bahwa pengembangan perangkat model pembelajaran kooperatif tipe GI dengan strategi course review horay pada standar kompetensi memperbaiki radio penerima dikategorikan sangat baik untuk digunakan dengan hasil rating 77,31%. Dari hasil belajar siswa ttest = 2,855 sedangkan ttabel = 1,671. Hasil respon siswa terhadap perangkat pembelajaran dikategorikan menarik dengan hasil rating 85%.

Kata kunci: Model Pembelajaran Kooperatif Tipe GI, Strategi Course Review Horay, Hasil Belajar.

Abstract

This research is the development of cooperative learning model GI type course review horay strategy that aim to feasibility cooperative learning model GI type course review horay strategy and knowing the students' learning as well as students' response to the standard of competence to fixing radio receiver in SMKN 7 Surabaya.

This research is the development of research. Model development in this study refers to the model of research and development or R & D (research and development). This research uses Quasi Experimental Design research. In this study using two classes are the control and experimental classes to subjects research students of class XI TAV.

In this study, results of validation of the cooperative learning model GI type course review horay strategy of competency to fixing radio receiver is very good and fit percentage of 77.31%. The results of student learning ttest = 2.855 while ttable = 1.671. The response of students towards cooperative learning model GI type with course review horay strategy overall was positive with an average percentage of student responses by 85%.

Keywords: Model Cooperative Learning Type GI, Strategy Course Review Horay, Learning Outcomes.

 


 

Author Biography

MELINA djayanti DJAYANTI, Jurusan Teknik Elektro FT unesa
Jurusan Teknik Elektro FT unesa
Published
2013-01-01
How to Cite
DJAYANTI, M. (2013). PENGEMBANGAN PERANGKAT MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GI DENGAN STRATEGI COURSE REVIEW HORAY. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 2(1). https://doi.org/10.26740/jpte.v2n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 12
PDF Downloads: 14