PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN GUIDED DISCOVERY DENGAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA STANDAR KOMPETENSI MENGOPERASIKAN SISTEM PENGENDALI ELEKTROMAGNETIK DI SMK NEGERI 2 SURABAYA

  • MIRZA Faizal FAIZAL H Program Studi S-1 Pendidikan Teknik Elektro (TTL), Jurusan Teknik Elektro - Fakultas Teknik Unesa

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Menghasilkan perangkat pembelajaran Guided Discovery dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning pada standar kompetensi Mengoperasikan Sistem Pengendali Elektromagnetik; (2) Mengetahui perbedaan hasil belajar siswa menggunakan pembelajaran Guided Discovery dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran konvensional; (3) Mengetahui respon siswa terhadap proses pembelajaran ditunjang perangkat pembelajaran menggunakan Guided Discovery dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning.

Metode yang digunakan adalah Penelitian dan Pengembangan atau Research and Development (R&D). Dalam penelitian ini dibatasi 7 (tujuh) tahapan yaitu tahap analisis masalah, tahap pengumpulan data, tahap desain produk, tahap validasi desain, tahap revisi desain, tahap uji coba produk dan diakhiri dengan tahap analisa dan pelaporan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Validasi perangkat pembelajaran Guided Discovery dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning yang digunakan dinyatakan valid dengan rata-rata hasil validasi Silabus 0,77, RPP 0,79, LKS 0,75, Modul 0,73 dan LP 0,78 serta Soal Post Test 0,72; (2) Untuk ketuntasan hasil belajar klasikal kelas eksperimen sebesar 90% dan kelas kontrol sebesar 76,6%. Sedangkan perhitungan menggunakan uji-t didapat nilai thitung 4,199 dan untuk ttabel pada taraf signifikan 5% (0,05) adalah 1,67; (3) Sedangkan hasil rating angket respon siswa terhadap proses pembelajaran Guided Discovery dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning adalah 87,14% yang dikategorikan sangat positif.

 

Kata Kunci: Pembelajaran Guided Discovery dengan pendekatan Contextual Teaching and Learning, Perangkat Pembelajaran, Penelitian dan Pengembangan  (R&D), Hasil belajar dan Respon Siswa.

ABSTRACT

This research aimed to: (1) Produced a set of learning equipment of Guided Discovery learning with Contextual Teaching and Learning approach in competence standards Operating System on Electomagnetic Control; (2) Known the difference result of learning used a set of learning equipment of Guided Discovery learning with Contextual Teaching and Learning approach compared with result of learning used Conventional Learning Model; (3) Known student respon about learning process used a set of learning equipment of Guided Discovery learning with Contextual Teaching and Learning approach.

This research is the development of research methods Research and Development (R & D). Dalam penelitian ini terdapat 10 (sepuluh) tahapan yaitu tahap analisis masalah, tahap pengumpulan data, tahap desain produk, tahap validasi desain, tahap revisi desain, tahap ujicoba produk, revisi produk, uji coba pemakaian, revisi produk, produksi masal. In this research, there are 7 (seven) steps such as problem analysis phase, data gathering phase, stage design, stage design validation, revision stage design, stage of product testing, and finished with analysis and reporting phase.

The result showed that: (1) Validation by sets of learning equipment of Guided Discovery Learning With Centextual Teaching And Learning Approach is valid with the average results of the syllabus validation 70,77, RPP 0,79, LKS 0,75, Module 0,73 and LP 0,78 also Post Test question 0,72; (2) For classical completeness from results of learning by experiment class is 90%% and control class is 76,6%. While the calculate using t-test is obtained tcount 4,199 and for ttable significant at the level of 5% (0.05) is 1,67; (3) While the results of questionnaire rating the student respons abaout learning process by Guided Discovery learning with Contextual Teaching and Learning approach was 87,14% which in very positive category.

 

Keywords: Guided Discovery Learning With Centextual Teaching And Learning Approach, Sets of learning equipment, Research and Development (R & D), Results of Learning and Student Respons.

Published
2013-01-30
How to Cite
FAIZAL H, M. (2013). PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN GUIDED DISCOVERY DENGAN PENDEKATAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING PADA STANDAR KOMPETENSI MENGOPERASIKAN SISTEM PENGENDALI ELEKTROMAGNETIK DI SMK NEGERI 2 SURABAYA. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 2(1). https://doi.org/10.26740/jpte.v2n1.p%p
Section
Articles
Abstract Views: 7
PDF Downloads: 32