PENGEMBANGAN TRAINER FET DAN EXPERIMENT SHEET SEBAGAI MEDIA PRAKTIKUM PADA MATA PELAJARAN DASAR KOMPETENSI KEJURUAN DI SMK NEGERI 2 LAMONGAN

  • RAHADIAN FAZAR RAMADHAN

Abstract

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan suatu media praktikum berupa trainer FET dan experiment sheet yang valid untuk digunakan dalam proses belajar mengajar, (2) mengetahui respon siswa terhadap trainer FET dan experiment sheet yang dikembangkan, (3) mengetahui hasil belajar siswa setelah menggunakan trainer FET dan Experiment Sheet yang dikembangkan.

Penelitian ini menggunakan metode Study and Development dan desain penelitian menggunakan one-shot case study. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X TEI-2 angkatan 2015. Kemudian untuk menganalisa data digunakan skala likert.

Hasil penelitian ini  menunjukkan bahwa: (1) Trainer FET dan experiment sheet valid digunakan sebagai media praktikum pada mata pelajaran dasar kompetensi kejuruan dengan rata-rata hasil rating sebesar 88% yang masuk ke dalam kategori sangat valid, (2) Respon siswa terhadap Trainer FET dan Experiment sheet pada pada mata pelajaran dasar kompetensi kejuruan sangat baik berdasarkan rata-rata rating angket respon siswa sebesar 83% serta pendapat siswa yang menyatakan bahwa mereka setuju apabila trainer FET dan Experiment sheet tersebut diterapkan sebagai media praktikum karena dapat mempermudah memahami materi dan menambah motivasi dan minat belajar, (3) Ketuntasan hasil belajar siswa menggunakan trainer FET dan experiment sheet pada mata pelajaran dasar kompetensi kejuruan sangat baik berdasarkan persentase ketuntasan hasil belajar siswa dalam satu kelas yang mencapai 100% dengan nilai rata-rata kelas 84, dan terlaksananya kegiatan pembelajaran oleh peneliti dibantu guru mata pelajaran dasar kompetensi kejuruan yang berjalan dengan lancar. Dengan demikian, maka Trainer FET dan Experiment sheet layak digunakan sebagai media praktikum pada mata pelajaran dasar kompetensi kejuruan ditinjau dari validitas berdasarkan hasil validasi validator, serta efektifitas dan kepraktisan berdasarkan hasil respon dan ketuntasan belajar siswa.

Kata kunci: trainer FET, experiment sheet, validitas, respon siswa, dan hasil belajar.

 

Abstract 

The purpose of this study are to: (1) produce a valid practicum media FET trainer and experiment sheet are used to learning and teaching process, (2) determine the student responses to FET trainer and experiment sheet which developed, (3) determine the learning outcomes of students after using FET trainer and experiment sheet which developed.

This study is using research and development method and the design of study is using one-shot case study. The subjects were students of class X TEI-2 2015 SMKN 2 Lamongan. Data will be analyzed by likert scale.

The results of this study show that: (1) FET trainer and experiment sheet are valid used as practicum media in the basic vocational competence subject with the average result of rating are 88% that included into very valid category, (2) the student responses to FET trainer and experiment sheet in the basic vocational competence subject included into very good category based on the average rating of questionnaire response of students are 83% and students opinion explain that they agree when FET trainer and experiment sheet is applied as a practicum media, because FET trainer and experiment sheet may make it easy to understand the material, increase motivation and interest in the learning, (3) the completeness learning outcomes of students using FET trainer and experiment sheet in the basic vocational competence subject included into very good category based on the percentage of completeness learning outcomes of students in one class reaches 100% with the average value of grade are 84, and the implementation of learning activities by researcher assisted teacher of basic vocational competence subject are running well. Thus, the FET trainer and experiment sheet are reasonable used as a practicum media on the basic vocational competence subject in terms of validity based on the results of validation from validators, and effectiveness and practicability based on the result of responses and the completeness learning outcomes of students.

Keyword: FET trainer, experiment sheet, validity, student responses, and learning outcomes.

Published
2016-08-29
How to Cite
FAZAR RAMADHAN, R. (2016). PENGEMBANGAN TRAINER FET DAN EXPERIMENT SHEET SEBAGAI MEDIA PRAKTIKUM PADA MATA PELAJARAN DASAR KOMPETENSI KEJURUAN DI SMK NEGERI 2 LAMONGAN. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 5(3). https://doi.org/10.26740/jpte.v5n3.p%p
Abstract Views: 34
PDF Downloads: 360