PENGEMBANGAN TRAINER DAN JOBSHEET PALANG PERLINTASAN KERETA API BESERTA VIDEO BLOG MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN, MIKROPROSESOR, MIKROKONTROLER

  • Wahyu Dwi Nurhadi Noto Universitas Negeri Surabaya
  • Edy Sulistiyo Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Pada mata pelajaran pemrograman, mikroprosesor dan mikrokontroller media pembelajaran yang digunakan belum menarik respon siswa, karena masih menggunakan power point. Dimana media tersebut masih belum optimal dalam pemanfaatannya dan guru juga masih banyak yang merasa kesulitan dalam menggunakan berbagai perangkat lunak tersebut, serta kurangnya trainer sebagai penunjang berlangsungnya pembelajaran dikelas. Hal ini dapat dilihat dari hasil need assessment. Tujuan dikembangkannya penelitian ini untuk menghasilkan trainer dan jobsheet yang dilengkapi dengan video blog yang dapat digunakan secara layak sebagai media pembelajaran pemrograman, mikroposesor dan mikrokontroller dengan 3 kriteria yaitu valid, praktis dan efektif. metode penelitian menggunakan ADDIE.Validasi di nilai oleh validator, kepraktisan dinilai oleh siswa, sedangkan keefektifan dapat dinilai berdasarkan hasil belajar peserta didik dengan menggunakan One shot Case StudyDesign. Dari hasil tersebut, diperoleh (1) validasi trainer memperoleh hasil sebesar 83%, dapat dikategorikan sangat valid dan validasi jobsheet memperoleh hasil sebesar 80,5% dikategorikan valid sedangkan video blog memperoleh hasil 82%, dapat dikategorikan sangat valid, (2) observasi respon peserta didik memperoleh hasil sebesar 85% dapat dikategorikan sangat praktis, dan (3) tes hasil belajar peserta didik sebagian besar telah melampaui kriteria ketuntasan minimal (KKM). Dari data tersebut, dapat disimpulkan bahwa trainer dan jobsheet yang dilengkapi dengan video blog layak untuk digunakan pada mata pelajaran pemrograman, mikroposesor dan mikrokontroller.

References

-
Published
2021-01-04
How to Cite
Noto, W., & Sulistiyo, E. (2021). PENGEMBANGAN TRAINER DAN JOBSHEET PALANG PERLINTASAN KERETA API BESERTA VIDEO BLOG MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN, MIKROPROSESOR, MIKROKONTROLER. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 10(01), 41-50. https://doi.org/10.26740/jpte.v10n01.p41-50
Abstract Views: 111
PDF Downloads: 91