PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DENGAN PERMAINAN JENGA PADA MATA PELAJARAN DASAR-DASAR TEKNIK ELEKTRONIKA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA

  • Nur Aida Fitriyah Universitas Negeri Surabaya
  • Yulia Fransisca Universitas Negeri Surabaya
  • Edy Sulistiyo Universitas Negeri Surabaya
  • Lilik Anifah Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Penelitian dan pengembangan ini diangkat dari permasalahan yang terjadi di SMKN 1 Sidoarjo, yaitu siswa merasa cepat bosan, kurang aktif, dan kurang memperhatikan penjelasan guru karena pembelajaran yang dilakukan masih menggunakan model pembelajaran konvensional dengan durasi pembelajaran yang panjang. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media pembelajaran yaitu media permainan Jenga yang valid, praktis, dan efektif, sehingga layak digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Dasar-dasar Teknik Elektronika kelas X TAV di SMKN 1 Sidoarjo. Model penelitian yang digunakan adalah ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation, Evaluation). Subyek dalam penelitian ini ialah siswa kelas X TAV yang berjumlah 35 siswa dan dilaksanakan di SMKN 1 Sidoarjo. Dalam penelitian ini menggunakan desain uji coba one group pretest posttest. Hasil penelitian menunjukkan kevalidan media permainan Jenga dengan presentase 92,42% dari segi materi dan 92,72% dari segi media sehingga termasuk dalam kategori “sangat valid”. Untuk kepraktisan media permainan Jenga menghasilkan nilai presentase sebesar 82,4% denan kategori “sangat praktis”. Sedangkan, tingkat keefektifan media permainan Jenga memperoleh nilai signifikansi <0,001. Berdasarkan data hasil penelitian dari segi kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan, media pembelajaran dengan permainan Jenga dapat dikatakan layak digunakan, serta dapat meningkatkan hasil belajar siswa dengan N-Gain 0,678 pada mata pelajaran Dasar-dasar Teknik Elektronika.

Published
2024-06-03
How to Cite
Fitriyah, N., Fransisca, Y., Sulistiyo, E., & Anifah, L. (2024). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DENGAN PERMAINAN JENGA PADA MATA PELAJARAN DASAR-DASAR TEKNIK ELEKTRONIKA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 13(02), 157-164. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-pendidikan-teknik-elektro/article/view/59739
Section
Vol 13 No 02 (JPTE Agustus 2024)
Abstract Views: 0
PDF Downloads: 0